GridPop.ID - Aktris Nikita Mirzani menjadi sorotan setelah mengungkapkan kritikannya kepada Ketua DPR RI Puan Maharani.
Diketahui Nikita Mirzani sempat menyindir aksi Puan Maharani mematikan mic anggotanya yang ingin bersuara ketika pengesahan UU Cipta Kerja pada Senin (5/10) lalu.
Melalui Insta Story, Nikita Mirzani menyayangkan sikap Puan Maharani hingga menyinggung soal Pancasial.
Karena komentarnya tersebut, Nikita Mirzani kini terancam dilaporkan oleh para pendukung Puan Maharani.
Dikutip dari Tribun Kaltim, wanita yang akrab disapa Nyai ini diancam akan dilaporkan ke polisi oleh ormas pendukung Puan Maharani Gema Puan Maharani Nusantara (GPMN).
GMPN minta Nikita Mirzani untuk berhati-hati dalam menyampaikan kritik.
Apalagi kritikan itu dilayangkan kepada Puan Maharani, ketua DPR RI sekaligus cucu presiden pertama RI Soekarno.
"Kalau mbak Puan trahnya jelas. Kakeknya Penggagas pancasila sangat paham betul itu pancasila," tutur Ketua DPP Bidang Hukum Dan HAM, Ali Nugroho seperti dilansir dari IntipSeleb pada Kamis (8/10/2020).
"Hati-hati loh Nik, ini bukan dunia entertaiment. Kalau diumpamakan sama aja, ikan diajarin berenang. Konyol namanya," imbuhnya.
Kendati begitu, Ali Nugroho atas nama GMPN mendesak Nikita Mirzani untuk segera minta maaf dan mencabut kritikannya.
Bila Nikita Mirzani tak meralat atau minta maaf terkait ucapannya dalam waktu 1x24 jam, maka GMPN akan melayangkan laporan ke polisi.
Tak tanggung, GMPN akan membawa 100 pengacara untuk membela Puan Maharani dan mempolisikan Nikita Mirzani.
Ketika 1x24 jam sudah berlalu, Nikita Mirzani lantas menantang ancaman tersebut lewat Instagram Story-nya.
"Are You Ready? Terlalu banyak bacot. Udah 1x24 jam nih," tulis Nikita Mirzani, dikutip TribunnewsBogor.com, Jumat (9/10/2020).
Jauh sebelum mengkritik Puan Maharani, dulu Nikita Mirzani juga berani melayangkan sindiran pedasnya kepada salah satu tokoh politik Indonesia.
Kala itu Nikita kembali menjadi perbincangan publik setelah melayangkan komentar pedasnya terhadap cuitan Titik Soeharto di Twitter.
Pada Senin (27/5/2019) lalu, Nikita tampak membalas salah satu cuitan Titiek Soeharto yang mengatakan bahwa dirinya turut prihatin dengan keluarga korban yang ditinggalkan akibat kericuhan 22 Mei lalu.
Cuitan tersebut langsung diberi komentar pedas oleh Nikita Mirzani.
Tak hanya cuitan tersebut saja, Nikita juga mengomentari cuitan Titiek Soeharto yang lainnya.
Menanggapi hal tersebut, Nikita mengaku tak takut.
Melansir dari Warta Kota, Nikita mengatakan dirinya berani menghadapi siapapun, selain Allah.
"Kenapa harus takut?" kata Nikita Mirzani disela menghadiri syukuran 1.000 Episode sinetron Jodoh Wasiat Bapak di Studio Persari, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Rabu (29/5/2019) malam.
"Gue hanya takut sama Allah. Kan sama-sama perempuan ini, nggak usah takut-takut, biasa aja," sambung Nikita Mirzani.
GridPop.ID (*)
Source | : | Warta Kota,Tribun kaltim,GridPop.ID |
Penulis | : | Veronica S |
Editor | : | Veronica S |
Komentar