GridPop.ID - Rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memang kerap diperbincangkan.
Keduanya sempat diuji dengan isu orang ketiga.
Hal ini terjadi karena adegan mesra yang Raffi lakukan dengan partner kerjanya Ayu Ting Ting.
Namun, isu itu berhasil dilewati oleh Raffi dan Nagita sampai saat ini.
Beberapa waktu lalu, sempat beredar video yang menampilkan Nagita hampir menangis sambil memohon kepada Raffi.
Bahkan Ibu satu anak itu harus menahan pintu untuk mencegah sang suami pergi.
Video yang diunggah oleh salah satu akun gosip @lamiscorner berhasil diputar lebih dari 30.000 kali penayangan dalam waktu kurang lebih satu jam.
Video singkat yang diunggah pada Kamis (28/03/2019) ini, memperlihatkan kepanikan Gigi yang berusaha menahan Raffi agar tidak pergi.
Awalnya, keduanya sedang duduk di meja makan, sampai Raffi tiba-tiba berdiri untuk keluar rumah.
Melihat sang suami berdiri, Gigi pun reflek langsung berlari mengejar Raffi sambil berusaha menghubungi seseorang.
Tidak peduli kepanikan istrinya, raffi tetap bersiap-siap sambil mengenakan kaos kaki.
Tanpa pikir panjang, Gigi langsung mengambil kaos kaki tersebut.
Bukan hanya berebut kaos kaki, Gigi sampai harus menahan pintu agar Raffi tidak pergi.
Kepanikan Gigi ini ternyata bukan tanpa alasan, lo.
Pasalnya, Raffi ingin pergi ke Trans TV dengan menaiki ojek karena supir keluarga tidak bisa dihubungi.
Sedangkan Gigi manganggap, pergi dengan ojek sangat tidak aman.
Walaupun alasanya sederhana, tapi ketakutan Gigi tidak main-main.
Hal ini terlihat dari raut panik di wajah aktris cantik itu.
Bahkan, Gigi tampak hampir menangis.
Tidak disangka ya, Gigi sampai rela menahan Raffi seperti itu karena kepedulian yang sangat besar.
GridPop.ID (*)
Artikelini telah tayang di Sajiansedap.ID dengan judul: Lari dari Meja Makan Sampai Tahan Pintu Mohon Raffi Tak Pergi, Nagita Slavina Takut Hingga Menangis Karena Hal Ini
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | None |
Editor | : | Septiana Hapsari |
Komentar