GridPop.ID - Hubungan Luna Maya dan Aril NOAH yang telah lama kandas kembali diperbincangkan.
Ya, keduanya santer dikabarkan ada kemungkinan untuk balikan.
Pernyataan itu terlontar dari mulut Ariel saat muncul dalam vlog Augie Fantinus yang diunggah di kanal Youtube pada Senin (17/8/2020).
"Lagi ada pacar nggak Riel," desak Augie.
"Susah untuk diceritakan," jawab mantan Luna Maya itu sambil tertawa.
"Patokannya pengin tau Ariel ada pacar atau enggak, lagi ada lagu baru nggak," goda Augie.
Ariel pun mengaku saat ini ia tidak memiliki lagu baru.
Dalam pertanyaan lain, Ariel diminta memilih untuk balikan dengan mantan kekasih atau balikan dengan mantan personel Peterpan.
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Septiana Hapsari |
Komentar