GridPop.ID - Pendakwah Mamah Dedeh dikabarkan positif Covid-19.
Beberapa waktu lalu beedar kabar kesembuhan Mamah Dedeh.
Kondisinya diungkapkan oleh sejumlah rekan sejawat seperti Abdel dan Bedu.
Berikut 5 fakta terkait kondisi Mamah Dedeh yang dikabarkan sempat terpapar Covid-19 seperti yang dikutip dari berbagai sumber.
1. Jalani Isolasi
Karena terpapar Covid-19 hingga harus menjalani isolasi.
Kabar Mamah Dedeh positif COVID-19 dibenarkan oleh anaknya, yang mengabari Ketua RW Kutilang, Depok Jaya, Susanto.
"Saya ditelepon anaknya, saudaranya yang terdekat, itu hari Jumat pagi.
Katanya Mamah positif dan berada dirawat di rumah sakit," kata Ketua RW setempat Susanto di kanal YouTube Trans7 Lifestyle seperti yang dikutip dari Tribunstyle pada 18 November 2020.
"Setelah kabar itu, kami selaku pengurus RW melakukan tindakan.
Kami melapor ke bagian satgas di Puskesmas.
Alhamdulillah mereka respons baik dengan sigap dan mendata," tambahnya.
2. Kediaman Disemprot Disinfektan
Kemudian, Susanto bergegas ke rumah Mamah Dedeh dan melakukan tindakan penyemprotan cairan disinfektan.
Kediaman Mamah Dedeh di kawasan Depok Jaya, Jawa Barat pun tampak sepi.
Rumah mewah Mamah Dedeh itu hanya ditinggali oleh dirinya dan seorang asisten rumah tangga (ART).
"Lalu, kami juga dari pengurus langsung menyemprot rumahnya" tambah Susanto.
3. Sempat Dirawat
Mamah Dedeh sempat menjalani perawatan.
Hal tersebut juga diungkapkan langsung oleh salah satu anaknya.
Meski begitu, ketika dirawat kondisi sang pendakwah wanita ini dikatakan dalam kondisi baik.
"Alhamdulillah Mamah kondisinya baik, mohon doanya aja," ungkap sang anak dalam sambungan telepon kepada tim Selebrita7.
Keluarga memberi dukungan kepada Mamah Dedeh agar segera sembuh.
"Ya mau sakit apapun itu, sakit pilek, sakit batuk itu kan semua kembali ke Allah ya.
Tapi kita pasti mengusahakan yang terbaik untuk Mamah," tukasnya.
4. ART Ikut Terpapar
Tak hanya Mamah Dedeh, asisten rumah tangganya pun ikut terpapar Covid-19.
Seperti yang disebutkan diatas, selama ini Mamah Dedeh hanya tinggal berdua dengan ART.
Setelah ART ikut positif, sang ART langsung diisolasi di rumah sakit juga.
"Kebetulan Mamah Dedeh itu tinggal berdua dengan mbaknya.
Dia bilang 'Mas Anto tolong di rumah Mbak Tatik (nama ART Mamah Dedeh) itu sakit tolong ditengok-tengok," ungkap Susanto menirukan pesan yang diterimanya dari Mamah Dedeh.
Selain itu, setelah Mama Dedeh dirawat, kondisi kesehatan ART-nya dikabarkan malah menurun.
5. Dikabarkan Sudah Sembuh
Publik dapat bernafas lega.
Kabar kesembuhan Mamah Dedeh dikonfirmasi oleh orang-orang yang dekat dengannya.
Komedian Abdel Achrian, presenter Mamah dan Aa di Indosiar mengonfirmasi kabar tersebut.
Abdel mengatakan Mamah Dedeh sudah sembuh dan diperbolehkan pulang.
"Iya Mamah positif covid (tapi) sudah pulih dan sekarang sudah boleh pulang.
Sudah bisa bercanda-canda kok," kata Abdel saat dihubungi awak media, Rabu (17/11/2020) seperti yang dikutip dari Kompas.
Selain itu, menurut keterangan komedian Bedu, dirinya membenarkan Mamah Dedeh kini sudah sembuh.
Bedu dan Mamah Dedeh sendiri bekerja sama dalam satu program acara bernama Ada Rumah Mamah Dedeh yang tayang di TV One.
"Alhamdulillah (sembuh)," kata Bedu kepada Kompas.com lewat pesan singkat, Rabu (18/11/2020).
Meski sudah sembuh, Bedu meminta agar masyarakat tetap mendoakan kesehatan Mamah Dedeh.
"Doakan yang terbaik untuk Mamah Dedeh," ujar Bedu.
Kini Mamah Dedeh tengah beristirahat di rumah.
GridPop.ID (*)
Artikel ini telah tayang Tribunnewsmaker.com dengan judul: 5 Fakta Mamah Dedeh Positif Covid-19, Sempat Dirawat & ART Juga Terpapar, Kini Sudah Sembuh?
Source | : | Tribunnewsmaker.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Septiana Hapsari |
Komentar