GridPop.ID - Penangkapan Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo sukses mencuri perhatian publik.
Baru setahun menjabat, Menteri KKP Edhy Prabowo sudah harus mengenakan rompi tahanan dari KPK.
Edhy Prabowo ditangkap dan ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan suap terkait izin ekspor benih lobster.
Ditetapkan sebagai tersangka kasus suap, membuat jabatan Menteri KKP kosong.
Melihat kekosongan ini, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno mengeluarkan surat penunjukan untuk mengisi kekosongan kursi kepemimpinan itu.
Diberitakan Kompas.com, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk oleh Mensesneg Pratikno untuk menggantikan Edhi Prabowo.
Source | : | Kompas.com,Wartakotalive.com |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar