Melihat sosok Sule, Baby Shima mengatakan jika mantan suami Lina ini merupakan orang yang penuh perhatian.
"Kang Sule orangnya perhatian bukan cuma sama Shima, tapi sama orang lain juga," jawab penyanyi yang akrab disapa Shima ini.
Ditanya Tarra apakah Sule adalah pria idamannya, tanpa ragu Shima pun menjawab 'iya'.
Tak hanya menjadi pria idaman, Baby Shima juga mau jika dirinya diajak nikah oleh Sule.
"Mau (diajak nikah). Tapi bukan cuma Shima, pasti semua orang juga mau. Sebab, dia lengkap, ciri-ciri yang ada pada dia lengkap.
Bukan hanya Shima saja pasti di luar sana juga mau," lanjutnya dikutip dari tayangan Netizen yang diunggah pada 3 Mei 2019.
Dalam acara Pagi Pagi Pasti Happy (9/4/2019), Baby Shima mengaku statusnya dengan Sule yaitu teman tapi mesra.
Saat itu, Uya Kuya yang penasaran pun bertanya apakah ia dan Sule telah berpacaran.
Mendengar hal itu, Shima pun kaget dan mengistilahkan hubungannya dengan Sule adalah teman tapi mesra.
"Udah pacaran belum (dengan Sule)?" tanya Uya Kuya.
"Hahaha, oke lah begini, begini lah, em teman tapi mesra, hahah," begitu jawab Shima.
Rupanya status Baby Shima yang ternyata sudah menikah.
Source | : | Sripoku.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar