Terkait masalah asimilasi yang tengah dijalani Galih, Barbie menyerahkan pada Denny Lubis selaku Kuasa Hukum agar memberi penjelasan lebih lanjut.
"Galih tidak menjalankan proses asimilasi di rumah Barbie agar tidak menjadi persoalan nantinya, sandungan bagi dia, juga agar tidak terbawa situasi. Maka kita putuskan biar dia disuatu tempat saja (rumah keluarga Galih)," jelas Denny.
"Setelah asimilasi dia juga berada dibawah pengawasan Lapas Cipinang," tambahnya.
Kuasa Hukum Galih juga menuturkan jika mantan suami Barbie menitipkan salam pada rekan media dan seluruh masyarakat.
Ia mengatakan jika kasus 'Ikan Asin' telah berakhir.
Seperti diketahui jika kasus tersebutlah yang membuat pernikahan Galih dan Barbie harus kandas ditengah jalan.
Dikutip dari Kompas.com, Barbie Kumalasari dan Galih Ginanjar yang resmi bercerai pada Mei 2020 lalu.
Barbie menggugat Galih Ginanjar saat suaminya itu berada di balik jeruji besi terkait kasus vlog ikan asin.
Lantaran pernikahannya dengan Galih Ginanjar dilakukan secara siri, Barbie Kumalasari menjelaskan tidak ada sidang perceraian untuk memutuskan keduanya berpisah.
Kumalasari beralasan menggugat cerai Galih karena adanya perbedaan visi dan misi dalam membina rumah tangganya.
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Veronica S |
Komentar