GridPop.ID - Mayangsari kini hidup bahagia usai dinikahi oleh putra ketiga Presiden Soeharto yakni Bambang Trihatmodjo.
Dari pernikahannya itu, keduanya dikaruniai seorang putri cantik yang diberi nama Khirani Siti Hartina Trihatmodjo.
Diketahui, Mayangsari memang berhasil menggeser posisi Halimah Agustina Kamil yang sempat menjadi istri Bambang Trihatmodjo.
Bambang Trihatmodjo berpisah dengan Halimah pada tahun 2007 silam.
Setelah menikah dengan Bambang Trihatmodjo, kehidupan Mayangsari kini tentunya dilimpahi kemewahan.
Mayangsari kerap tampil modis bahkan tergabung ke dalam geng sosialita yakni Geng Kepompong.
Istri dari Bambang Trihatmodjo itu juga kerap menambahkan kacamata dalam gaya modisnya sebagai pelengkap.
Usut punya usut, ternyata ada makna tersembunyi didalamnya.
Baru-baru ini, Mayangsari membongkar alasan kacamatanya menjadi trademark di kalangan geng sosialitanya.
Hal itu diungkapkan Mayangsari melalui kanal Youtube miliknya Mayangsari Official, Minggu (14/2/2021) dikutip dari Grid.ID
Pada awalnya, Mayangsari tengah sibuk berfoto selfie dengan Krisdayanti.
Lantas, Krisdayanti mengajukan sebuah pertanyaan mengenai geng arisan sosialita Mayangsari yang selalu mengenakan kacamata di setiap penampilannya.
Mayangsari pun langsung membongkar alasan mengenai pemakaian kacamata di setiap penampilannya dengan geng arisan sosialitanya yang bernama Kepompong.
Ia mengatakan bahwa kacamata mampu menyamarkan kantong mata dan sembab di matanya.
"Kan kini kacamata itu gunanya bisa menyamarkan kantong mata, itu yang pertama," jawab Mayangsari.
"Yang kedua misal kita ada sembab atau apa," lanjutnya.
Tak hanya itu, istri Bambang Trihatmodjo itu juga mengungkapkan bahwa kacamata merupakan suatu keharusan dalam setiap penampilannya.
Bahkan, Krisdayanti pun mengakui bahwa kacamata Mayangsari menjadi trademark sang penyanyi hingga kalangan geng sosialita istri Bambang Trihatmodjo itu.
"Kalau kamu (Krisdayanti) kebutuhan kacamata tidak terlalu, kalau aku sih harus," ungkap Mayangsari.
"Wah kalau itu mah udah trademarknya Mayangsari sama geng arisan kepompong harus pakai kacamata," saut Krisdayanti.
"Yah untuk lebih simpelnya untuk mengajak lebih cantik aja sih," pungkas Mayangsari.
Dilansir dari laman Gridhot.ID, ternyata Kepompongs telah terbentuk sejak lama.
Bahkan Ussy mengakui telah ikut dalam geng tersebut sejak belum dinikahi oleh Andhika Pratama.
"Entah sudah tahun ke berapa kepompongs ini, pertama kali aku kenal yg namanya arisan, sampai sekarang tetep kompak.
Dari mulai aku anak 2 sampe sekarang aku mau punya anak 5," tulis Ussy dalam kolom caption unggahan Instagramnya pada Jumat (21/8/2020).
Ussy yang tergabung ke dalam geng bareng Mayangsari pun sempat mengungkapkan sifat asli rekan-rekannya yang notabene datang dari kaum sosialita tajir.
"Walau aku paling cilik tapi mereka ga pernah 1 pun ada yg ngecilin apalagi nyepelein. Semua saling sayang smua saling ngehargain dan saling ngingetin juga support satu sama lain ga mandang umur ga mandang status ga mandang perbedaan apapun," ungkap Ussy.
GridPop.ID (*)
Source | : | Grid.ID,GridHot.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar