GridPop.ID - Kabar bahagia datang dari Ashanty.
Pasalnya kondisi kesehatan istri Anang Hermansyah yang tengah terinfeksi Covid-19 tersebut, kini kian membaik.
Usai menjalani perawatan di rumah sakit, Ashanty diperbolehkan pulang dan menjalani isolasi mandiri di rumah.
Ibu sambung Aurel tersebut pun mengunggah potret dirinya dengan dibubuhi caption panjang yang menjelaskan kabar kesehatan dirinya dan juga rasa terimakasihnya pada pihak yang selalu memberinya support.
"Terima kasih buat semua doa dan supportnya, maaf kalau aku ngga bisa bales satu2,"
"Tapi aku mengucapkan sangat amat berterima kasih dari lubuk hati aku yg paling dalam,"
"karena doa dan support dari kalian, sampai buatin pengajian buat kita padahal tidak saling kenal, dan masih banyak hal lain nya..," tulis Ashanty dikutip TribunJakarta.com via Tribunnews.com di Instagramnya, Senin (1/3/2021).
"aku bisa melewati masa kritis kemaren yg naik turun.. dan Alhamdulillah sekarang udh pulang dari RS, udah jauh membaik.. saat ini aku masih recovery dulu sampai benar2 sehat, dan isolasi dirumah..,"
Ashanty juga menghimbau agar masyarakat tak menyepelekan Covid-19, terlebih jika ada yang memiliki penyakit bawaan.
"pls jangan sepelekan Covid19 apa lg yg punya penyakit bawaan spt saya, Buat kalian yg kena dan fine2 aja kalian hanya perlu banyak bersyukur, karena banyak yg kena dan berjuang melawan sakitnya untuk tetap hidup.," sambungnya.
Ashanty pun juga membahas tentang kabar tak mengenakkan tentang dirinya yang diberitakan telah meninggal dunia.
"makasih juga yg sudah memberitakan macam2 hal tentang saya sampai meninggal dunia, Alhamdulillah Allah masih kasih saya kesempatan buat hidup.,"
Tak hanya itu, Ashanty juga membahas tudingan penyebab ia terpapar Covid-19 lantaran terlalu giat bekerja.
"Banyak asumsi dan berita2 yg nggak bener, bahkan bilang kerja terus sih makanya kena, kalau nggak kerja gimana orang lain bisa hidup? Semua manusia pasti butuh kerja..,'
"buat aku yg punya penyakit bawaan pastinya aku lebih hati2, aku lumayan rajin chek, jaga protokol, masih bisa kena juga.."
"intinya memang ini mungkin akan menjadi penyakit yg tidak bisa dihindari, akan menjadi penyakit yg akan hidup dengan kita sehari2, tapi pls jangan disepelekan, kasian orang tua,"
"kalian, atau siapa pun yg kena tapi efek nya besar sampai kehilangan nyawa.. pls tetap pakai masker, jaga imun tubuh kita, ikuti protokol kesehatan sebisa mungkin!!"
"Kalau udh sehat banget aku akan share ke kalian, siapa tau apa yg 2minggu lebih ini aku lewatin bisa bermanfaat,
Buat yg lagi kena dan masih berjuang, jaga pikiran, stay positive, jaga imun, jaga mental, jangan menyerah, kita pasti bisa melawan dan kembali sehat," tulisnya.
Rasa terimakasih juga diucapkan Ashanty pada semua pihak yang terus memberinya semangat.
"Sekali lg sy bener2 berterima kasih atas semua doa dan support keluarga, temen2 baik yg kenal mau pun tidak, Terima kasih buat suami dan anak2 aku yg luar biasa supportnya, dan pastinya,"
"Terima kasih ya Allah masih memberikan aku kesempatan untuk hidup, hidup yg harusnya lebih baik.. Amin," tulisnya menutup captionnya.
Dilansir dari Kompas.com, sebelumnya memang beredar kabar jika Ashanty meninggal dunia dan bahkan Anang Hermansyah pun terkejut saat pertama kali mendengar kabar tak benar tersebut.
Tak hanya itu, bahkan keluarga Anang yang berada di Jember sampai kebingungan dan menanyakan apakah benar berita yang beredar.
Suami Ashanty itu pun lantas menjelaskan kondisi sesungguhnya dari sang istri.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Veronica S |
Komentar