GridPop.ID - Kebahagiaan tengah menyelimuti pasangan Kesha Ratuliu dan Adhi Permana.
Bukan tanpa alasan, keduanya baru saja menikah tepatnya pada 7 Februari 2021.
Keduanya pun tengah menikmati masa-masa indah menjadi sepasang suami istri.
Baca Juga: Pangku Bayi Gemas di Usia 22 Tahun, Kesha Ratuliu Blak-blakan: Anak Pertamaku Sebelum Nikah
Dilansir dari Tribunstyle.com, baru-baru ini Kesha Ratuliu dan juga Adhi Permana membahas seputar kehidupan seusai menikah.
Tentunya banyak para penggemar yang penasaran dengan kehidupan keduanya usia menjalani biduk rumah tangga.
Dalam pembahasan tersebut Kesha mengaku jika dirinya sempat mendapat mimpi dan dichat sang mantan usai diperistri Adhi.
Hal tersebut diakui Kesha melalui kanal YouTube pribadinya yang diunggah pada, Jumat (5/3/2021).
Berawal dari Adhi yang tiba-tiba menyinggung tentang mimpi yang dialami sang istri.
"Oh iya, Kesha juga kemarin sempat di mimpiin mantan pacarnya kan," ungkap Adhi.
Dipancing oleh sang suami, Kesha secara blak-blakan megaku bahwa tak hanya mendapat mimpi namun dirinya juga di chat sang mantan.
"Iya, bukan cuma dimimpiin, dichat juga," beber Kesha Ratuliu.
Hal tersebut menurut Kesha merupakan salah satu cobaan dalam kehidupan berumah tangga.
"itu juga jadi cobaan tau, kalau aku bandel, aku gak mau kasih tahu.
Tapi aku itu sih anaknya gak mau bermasalah gitu.
Makanya hal-hal kecil gitu aku kasih tahu meskipun gak penting, aku kasih tahu ama dia," sambungnya.
Reaksi Adhi pun diluar dugaan, dirinya mengaku tak cemburu usai mengetahui Kesha sempat mendapat mimpi dan juga chat dari sang mantan.
"Tapi aku biasa aja sih nanggapinnya, gak gimana-gimana.
Ya di dunia ini ada hal yang gak bisa kita hindari, nggak semua hal bisa kita dapet.
Jadi mau gak mau ya disikapi dengan baik aja," pungkas Adhi.
Sementara itu dilansir dari Kompas.com, seperti diketahui jika Kesha Ratuliu dan Adhi Permana menikah pada 7 Februari 2021.
Pernikahan keduanya digelar masih dalam situasi pandemi Covid-19.
Bahkan pernikahan Kesha Ratuliu dan Adhi Permana hanya dihadiri sedikit orang saja.
Namun meski begitu, Kesha bersyukur lantaran dirinya dapat lebih leluasa mengobrol dengan para tamu undangan yang hadir.
"Wedding dream aku, aku bisa ngobrol sama orang yang datang, enggak cuma salaman foto saja. Gitu sih.
Kemarin tuh lebih ke intimate, lebih kayak bisa ngobrol sama yang datang," ucap Kesha
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Tribunstyle.com |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar