GridPop.ID - Hotman Paris diketahui menjadi salah satu pengacara kondang di Tanah Air
Berkat kerja kerasnya, Hotman sukses memiliki pundi-pundi uang melimpah ruah.
Bahkan tak hanya berkecimpung di dunia hukum, kini Hotman Paris juga tampil sebagai host acara di stasiun televisi.
Beberapa waktu lalu, dalam video YouTube Trans7 Official berjudul "Tarif Hotman Paris Rp 1,3 Miliar? | BARENG BOY (21/12/2019) Part 2", Hotman menjelaskan alasannya menikmati pekerjaan sebagai pembawa acara.
"Enaknya sebagai TV host, sebelum pulang ke rumah, ha he ho di televisi dapat gocap, Rp 50 juta, pegang iklan Rp 15 juta, ya lumayanlah," kata Hotman Paris dikutip dari kompas.com
Selain itu, Hotman Paris juga mengakui bahwa sebagai manusia biasa, dia senang menjadi terkenal seperti sekarang.
"Tentu (bahagia), tapi sudah terlalu lama (terkenal). Masih human being, semua orang pengin terkenal dong," kata Hotman.
Hotman menambahkan, penghasilannya per bulan dari dunia bisnis dan hiburan saja sudah mencapai miliaran rupiah, itu pun belum termasuk penghasilan sebagai pengacara.
Namun, saat Boy mengonfirmasi apakah benar ia meraup hingga Rp 1,3 miliar untuk sekali kasus yang ia tangani, Hotman enggan menyebut angka yang spesifik.
"Beda-beda, enggak bisa disebutkan kasus ini begini, karena setiap kasus beda-beda. Saya pernah dapat honor cuma kecil, tapi saya juga pernah dapat honor sampai 12 juta dolar (Rp 167,7 miliar)," ucap Hotman sambil tersenyum.
"Crazy," kata Boy yang terkejut setelah mendengar pengakuan Hotman.
Tak heran jika Hotman Paris bisa mengkoleksi sederet mobil mewah hingga perhiasan yang kerap dia pamerkan.
Namun, baru-baru ini sifat berbeda justru ditunjukkan oleh pengacara kondang tersebut.
JIka biasanya selalu pede umbar kekayaan yang dimilikinya, Hotman Paris mendadak mempertanyakan soal tujuan hidupnya.
Tak hanya itu, Hotman menyebut jika uang milyaran yang dimilikinya hanyalah sia-sia.
"36 tahun sudah Hotman menjalani kehidupan debat hukum utk cari makan!!
Kemana sebenarnya tujuan hidup!
Uang miliaran di bank accaunt hanyalah benda nganggur yg tdk bisa di makan!," tulis Hotman Paris dalam akun @hotmanparisofficial yang diunggah pada (6/3/21) dikutip oleh GridHot.ID
Tak hanya itu, Hotman rupanya juga menyinggung uang nya tak bisa digunakan sesukanya karena kini dirinya tak lagi muda.
Sehingga harus membatasi makanan demi menjaga kesehatannya.
"Makanan pun di batasi demi kesehatan! Jadi untuk apa ini semuaaaaaaaaaaaaa!??????," tutup Hotman Paris.
View this post on Instagram
GridPop.ID (*)
Source | : | kompas,GridHot.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar