"Yang penting bisa bayar pegawai gue, bisa bayar cicilan, bisa senang-senang, bisa beli apa yang gue mau, berkecukupan, yang penting enggak nyusahin, selebihnya gue mau menikmati hidup," ujar wanita kelahiran Bali 37 tahun lalu itu.
Kendati kariernya moncer, sampai saat ini Luna Maya memang masih betah menyendiri dan belum ada tanda-tanda memiliki kekasih hati.
Seperti diketahui, Luna Maya memang sempat menjalin kasih dengan Reino Barack selama 5 tahun.
Namun sayang hubungan keduanya kandas karena terganjal restu orang tua sang mantan.
Reino Barack sendiri kini sudah menikah dengan penyanyi cantik Syahrini pada tahun 2019 silam.
Atas pernikahan Reino Barack tersebut, Luna Maya dulu sempat berselisih dengan Syahrini dan menuding penyanyi cetar tersebut dengan sebutan teman makan teman.
Dilansir dari laman GridHot.ID pada artikel April 2020 lalu, seiring waku berlalu, Luna Maya nampak sudah lebih bisa menikmati hidupnya.
Source | : | Kompas.com,GridHot.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar