Hal itu ia ungkapkan secara gamblang di vlog terbaru Melaney Ricardo, Jumat (4/10/2019) dikutip dari laman GridHype.ID.
Melaney pun menyinggung wanita-wanita yang pernah digosipkan dengan Robby.
Di antaranya ada Ayu Ting Ting dan Sophia Latjuba.
Secara gamblang, Robby menjelaskan kalau dirinya tidak memiliki hubungan apa-apa dengan 2 sahabatnya itu.
Tapi, saat dirinya ditanya jika harus memilih, Robby pun mengungkapkan pilihannya.
"Kalau lo harus memilih, kalau Tuhan memberikan Obby istri, lo pengin yang modelnya kayak Ayu Ting Ting atau Sophia Latjuba?" tanya Melaney.
"Ini bukan karena usia atau personality, fisiknya Ayu sih," jawab Robby.
Ia pun menjelaskan mengapa pelantun Alamat Palsu itu lebih ideal untuknya.
"Pertama jujur karena aku enggak bisa under control one of the powerful woman ya. Engga bisa. Sophi tuh powerful, in very good way.
Dan gue sebagai lelaki batak, sama-sama power engga bisa. Bisa berantem," tutur Robby. GridPop.ID (*)
Source | : | Gridhype.id,GridStar.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar