Sebab sejak saat itu pula Dimas bergabung sebagai talent RANS Entertainment sekaligus menjadi adik angkat Raffi Ahmad.
Wajahnya pun sering kali wara-wiri muncul di televisi bersama dan postingan-postingan Raffi Ahmad.
Popularitas pun dengan cepat dikantongi Dimas Ahmad.
Sayangnya, popularitas Dimas Ahmad itu dibarengi dengan komentar miring yang menyebutnya sebagai artis aji mumpung.
Namun tak banyak yang tahu bahwa sebelum ia terkenal seperti saat ini, Dimas Ahmad sudah cukup merasakan pahit asamnya kehidupan.
Ya, sebelum menjadi seperti sekarang, Dimas yang ekonominya masih kekurangan rela lakukan apapun untuk mendapatkan uang.
Dilansir dari GridHITS.ID, selain membantu orang tua jualan bakso ikan keliling, Dimas ternyata juga mencari penghasilan sampingan.
Saat menjadi tamu di SULPOD di kanal Youtube SULE Channel (2/4/2021), Dimas mengungkap dia juga sempat cari penghasilan sampingan sebagai penjual nasi goreng.
"Namanya sekolah kadang kan ada biaya tambahan, bingung juga. Kadang kalau sama bapak terus kan, ya uang segitu-gitu aja, yaudah waktu itu saya nyari kerja sampingan lain, jualan nasgor," ujar Dimas Ahmad pada Sule.
Komentar