GridPop.ID - Ir Soekarno merupakan presiden pertama di Indonesia.
Dikutip dari laman kompas.com, kesehatan Soekarno mulai menurun sejak bulan Agustus 1965.
Setelah bertahan selama lima tahun dengan penyakitnya, Soekarno meninggal dunia di RSPAD Jakarta pada tanggal 21 Juni 1970.
Soekarno disemayamkan di Wisma Yaso, Jakarta dan dimakamkan di Blitar dekat makam ibunya, Ida Ayu Nyoman Rai.
Presiden Soeharto memberikan gelar Pahlawan Proklamator kepada Soekarno pada peringatan Hari Pahlawan tahun 1986 berdasarkan Keppres 81/1986.
Baru di Tahun 2012 berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 83/TK/Tahun 2012 Soekarno dianugerahkan gelar pahlawan nasional.
Di saat bersamaan, gelar yang sama juga dianugerahkan kepada Bung Hatta.
Sementara itu, dilansir dari laman GridHot.ID, Ploklamator Indonesia, Soekarno diketahui pernah menikah dengan Fatmawati pada tahun 1943 silam.
Dari pernikahannya itu, Sokerano dkaruniai anak pertama bennama Guntur Soekarnoputra.
Guntur Soekarnoputra kemudian dikaruniai anak bernama Puti Guntur Soekarno.
Puti Soekarno memiliki dua orang buah hati. Salah satunya bernama Rakya Ratri Syahndrisari Kameron atau yang lebih dikenal dengan Syandria Kameron.
Melansir TribunStyle.com, berbeda dari kakek dan ibunda yang terjun di dunia politik, Syandria justru lebih memilih menjadi seorang penari.
Hal ini diungkapkan Syandria saat menjadi bintang tamu di kanal YouTube Venna Melinda, Minggu (6/6/2021).
Melihat luwesnya cicit Soekarno menari, Venna Melinda mengaku takjub dan kagum.
Penasaran seperti apa sosok cicit Soekarno yang menjadi seorang penari ini?
Dirangkum TribunStyle.com, berikut potret cantik Syandria yang jarang terekspos.
1. Memiliki Nama Lengkap yang Unik
Tak hanya parasnya yang mencuri perhatian, siapa sangka nama asli cicit Soekarno ini juga terbilang unik.
Bagaimana tidak, Syandria ternyata memiliki nama lengkap yang sangat panjang nan indah.
Ya, cicit Soekarno ini memiliki nama lengkap Rakyan Ratri Syandria Sari Mardika Wati Guntur Soekarno Putri Kameron.
Diakui Syandria nama lengkap ini merupakan pemberian dari eyang Guruh Soekarno Putra.
Rakyan Ratri sendiri memiliki arti putri malam, yang kala itu menceritakan dirinya lahir saat tengah malam.
Sedangkan Mardika lantaran Syandria lahir tepat di momen kemerdekaan Indonesia.
Sementara nama Guntur Soekarno Putra dan Kameron merupakan gabungan dari nama sang kakek dan ayah tercinta.
2. Memilih Menjadi Penari
Tak ingin terjun di dunia politik, Syandria mengaku lebih tertarik di dunia seni.
Gadis 22 tahun ini mengaku lebih nyaman menjadi seorang penari.
Selain melestarikan budaya Indonesia, bagi Syandria menari sudah menjadi bagian dalam hidupnya.
Kini Syandria pun lebih fokus pada tarian Bali.
Diakui Syandria, sosok Guruh Soekarno Putra-lah yang menjadi gurunya selama ini.
3. Latihan Menari
Meski memiliki guru khusus, namun sosok Guruh Soekarno Putra nampaknya begitu spesial dalam perjalanan karier Syandria.
Pasalnya, selama ini Guruh Soekarno Putra-lah yang menjadi guru bagi Syandria.
Diakui Syandria, selama ini Guruh Soekarno Putra yang mengajarinya menari.
Bahkan tak jarang, putra Soekarno itu mengaransemen sendiri lagu dan tarian untuk Syandria.
Wah, benar-benar melestarikan budaya Tanah Air ya keturunan Presiden Soekarno ini.
4. Cantik Berkebaya
Meski usianya masih muda, Syandria rupanya lebih sering mengenakan kebaya.
Bukan terlihat tua, penampilan Syandria justru begitu memesona.
Cicit Presiden Soekarno ini malah terlihat begitu anggun dengan setiap kebaya yang ia kenakan.
Seperti yang satu ini, Syandria tampak menawan dengan kebaya merah muda.
5. Cantik Natural
Kendati sering berkebaya, jika sedang bergaya casual, Syandria tak kalah modis loh dengan ABG lainnya.
Seperti yang satu ini, Syandria terlihat begitu cantik dengan jaket kulit dan rambut pirangnya.
Tak butuh banyak polesan make up, cicit Soekarno ini sudah terlihat menawan dengan cantik naturalnya.
Bagaimana guys, benar-benar cantik bukan Cicit sang Proklamator ini.
6. Pernah Masuk Tatler Indonesia
Sosok Syandria yang muda dan bertalenta, membuatnya sukses menjadi salah satu model di majalah Tatler Indonesia.
Tampak cicit Soekarno ini berpose dengan begitu anggun dengan busana yang menarik perhatian.
Selain cantik, cicit Soekarno juga berprestasi bukan. GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,GridHot.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar