GridPop.ID - Kita sudah tak asing lagi, kalau penggunaan plastik itu bisa mencemari lingkungan.
Tak hanya berbahaya untuk lingkungan, plastik ternyata juga bisa berdampak buruk untuk kesehatan tubuh kita.
Saat ini banyak orang mengonsumsi minuman dari gelas plastik.
Itu karena gelas plastik dinilai lebih praktis dan tidak mudah pecah sehingga lebih aman.
Namun, ternyata sering mengonsumsi minuman di dalam gelas plastik bisa menyebabkan berbagai dampak kesehatan lho.
Dikutip Nakita.ID dari eatthis, salah satu efek samping mengonsumsi minuman pakai gelas plastik adalah bisa buat kita terjangkit penyakit.
"Sebuah studi yang baru-baru ini diterbitkan Journal Chemosphere mengukur rata-rata per cangkir mengandung 3 mg plastik. Bahkan bila ada bagian kecil dari plastik tak sengaja tertelan bisa menyebabkan sakit," ujar Amy Neuzil selaku dokter naturopati.
Ahli gizi Niyla Carson menjelaskan bahwa minum dari cangkir yang tinggi kandungan BPA meningkatkan risiko berkurangnya daya kekebalan tubuh.
Melansir dari Kompas.com BPA adalah kependekan dari Bisfenol A, senyawa sintetik organik yang termasuk dalam kelompok turunan difenilmetana dan bisfenol, dengan dua gugus hidroksifenil.
BPA adalah benda padat tidak berwarna yang larut dalam pelarut organik, tetapi sukar larut dalam air.
Bahan ini adalah bahan kimia industri yang dapat masuk ke makanan dan minuman, dan dikenal beracun, umumnya dari wadah plastik yang biasa kita pakai.
Saat dunia sedang dilanda pandemi, semua orang sebaiknya menghindari apa pun yang dapat membahayakan sistem kekebalan tubuh.
Ahli Gizi Lisa Richards mengungkapkan kemungkinan penyebaran penyakit melalui gelas plastik.
kita bisa ambil contoh ketika pada suatu acara besar, biasanya gelas plastik tidak memiliki ciri khas sehingga beresiko tinggi tertukar.
Ini bisa memungkinkan kuman satu dengan yang lainnya pada cangkir saling bertukar.
Oleh karenanya, sebaiknya kita menggunakan gelas dari kaca untuk minum sehari-hari.
Minuman yang dituangkan ke dalam gelas plastik dalam keadaan panas bisa menyebabkan senyawa kimia di dalam plastik tersebut akan ikut larut kedalam minuman anda.
Hal inilah yang membuat gelas plastik menyebabkan hal yang serius dan berbahaya bagi kesehatan.
Hawa panas dapat menyebabkan racun toksin dalam plastik bocor dan larut dalam air.
Para penelitian menunjukkan racun ini ada dalam jaringan payudara wanita sehingga menimbulkan kasus kanker payudara.
Maka sebisa mungkin sebaiknya berhati-hati dan bijak dalam menggunakan gelas plastik supaya tidak menimbulkan bahaya bagi kesehatan tubuh.
Begitu juga dengan air dalam botol plastik yang berada dalam mobil.
Sebaiknya jangan meminum air dalam kemasan di dalam mobil anda karena hawa panas yang ditimbulkan dari mobil atau karena teriknya panas matahari di dalam mobil dapat membuat senyawa plastik ikut larut dalam minuman anda.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Nakita.ID |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Veronica S |
Komentar