GridPop.ID - Tanah air tengah berbahagia setelah ganda putri Indonesia Greysia Polii dan Apriyani Rahayu meraih medali emas cabang olahraga badminton Olimpiade Tokyo 2020.
Bagaimana tidak? Gresyia Polii dan Apriyani Rahayu berhasil mencetak sejarah menjadi ganda putri pertama Indonesia yang berhasil sabet medali emas Olimpiade.
Dilansir dari laman kompas.com, Gresyia dan Apriyani mendapat medali tersebut setelah mengalahkan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) pada partai final, Senin (2/8/2021) pagi WIB.
Berlaga di Lapangan 1 Musashino Forest Sport Plaza, Greysia/Apriyani menang dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-15 dalam tempo 55 menit.
Kini tengah menjadi pusat perhatian usai sabte mendali emas bersama Apriyani Rahayu, sosok ini bongkar difat asli Greysia Polii yang tak diketahui publik.
Greysia dikenal memiliki sifat yang hangat di tengah keluarga besarnya.
Tak hanya itu, Greysia juga kerap mengajak keluarga besarnya untuk resfreshing bila memiliki waktu senggang.
Source | : | Kompas.com,tribunnews |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar