GridPop.ID - Bawang putih sering jadi salah satu bahan dalam membuat masakan.
Tak sedikit makanan yang menggunakan bawang putih sebagai dasarnya.
Namun siapa sangka, selain untuk bumbu dapur bawang putih juga miliki manfaat lain, lho!
Salah satunya untuk turunkan berat badan!
Pernahkah Anda mencoba untuk meminum air bawang putih?
Membayangkannya saja mungkin sudah membuat perut kita mual.
Namun ternyata air rendaman bawang putih memberikan perubahan signifikan pada tubuh, lho!
Hal tersebut dibuktikan oleh Chef Ricardo.
Video Chef Ricardo Cooking mengenai pengalamannya minum air rendaman bawang putih secara rutin.
Dirinya mengaku setelah minum rendaman air bawang putih selama 10 hari berturut-turut.
Dikutip dari Grid Health, menurut pengakuan Chef Ricardo, dirinya rutin mengonsumsi air rendaman bawang putih selama 10 hari berturut-turut setiap pagi.
"Ketika bangun di pagi hari, minum air rendaman air bawang putih sebelum beraktivitas," ucap Chef Ricardo.
Ternyata dirinya melihat perubahan pada berat badannya yang menyusut dan perutnya menjadi rata.
"Setelah 10 hari, saya mendapati perut saya jadi rata dan bagus," paparnya.
Karena pengalamannya ini, Chef Ricardo asal Inggris bersemangat membagikan resepnya ini.
"Saya akan bagikan resep ini pada wanita-wanita yang menginginkan perut rata seperti saya," pungkas Chef Ricardo.
Dari kanal Youtube Chef Ricardo Cooking, ternyata mudah sekali membuat minuman sehat dan menggiurkan ini.
Yuk kita simak berikut ini!
Cara Buat:
- Siapkan air biasa, boleh menggunakan air hangat 330 ml.
- Potong 3 siung bawang putih, kemudian iris tipis.
- Masukkan potongan bawang putih ke dalam air dan diamkan selama kurang lebih 6 jam.
- Meminum air rendaman bawang putih ini setiap pagi saat perut kosong.
Seperti dilansir dari Msn.com, air rendaman bawang putih memiliki khasiat seperti:
1. Ginjal akan sehat
Air rendaman bawang putih ternyata juga berpengaruh pada kesehatan tubuh.
Studi dari Universitas Panjab menjelaskan jika mengonsumsi air rendaman bawang putih bisa mengobati dan mencegah kerusakan ginjal.
"Pertumbuhan patogen yang disebut P aeruginosa ini pada dasarnya memenuhi saluran kemih dan masalah ginjal.
"Dengan minum air rendaman bawang putih, bisa mencegah itu," jelas salah satu ilmuwan Panjab University.
2. Terhindar dari hipertensi
Salah satu keajaiban air rendaman bawang putih adalah bisa menurunkan hipertensi bila yang memiliki riwayat hipertensi dan kolesterol.
Air rendaman bawang putih bisa menormalkan tekanan darah agar terhindar dari hipertensi.
Menurut Shilpa Arora, ahi makrobiotik dan ahli gizi, bawang putih sangat bermanfaat untuk profil lipid.
Baca Juga: Nyesel Kalau Nggak Tahu, Berikut 3 Tips Sederhana Turunkan Berat Badan dengan Cepat, Dijamin Ampuh!
3. Gula darah normal
Jika mempunyai riwayat gula darah yang tinggi, air rendaman bawang putih bisa jadi solusi yang tepat.
Studi dari Fakultas Sains di Universitas Kuwait menyebutkan jika air rendaman bawang putih bisa menurunkan kadar glukosa darah.
4. Tulang semakin kuat
Studi dari BMC Musculoskeletal jurnal, air rendaman bawang putih dapat menurunkan risiko terkena osteoartritis dan penyakit tulang lainnya.
Karena kadar esterogen yang sangat penting untuk tulang akan meningkat lewat air rendaman bawang putih.
Menggantungkan Bawang Putih Di Depan Pintu
Selain untuk bumbu masakan dan mengobati berbagai masalah kesehatan, siapa sangka bawang putih juga bisa jadi senjata ampuh di rumah lho.
Bawang putih mampu mengatasi bahkan mengusir cicak di rumah yang mengganggu keluarga.
Bawang putih bisa dijadikan 'senjata' untuk mengusir cicak di rumah.
Lalu bagaimana caranya ya?
Caranya sangat mudah lho. Bahkan cara ini paling ampuh daripada menggunakan bahan kimia.
Mengutip dari Home Remedies, bawang putih bisa digantungkkan di depan pintu atau jendela rumah untuk mengusir cicak.
Anda juga bisa menyemprotkan air yang sudah dicampuri rendaman bawang putih di sekitar rumah yang kerap dihinggapi cicak.
Cicak dijamin akan pergi karena tak suka dengan aroma bawang putih.
Bahannya tentu saja lebih murah dibandingkan harga bahan kimia.
Tips ini juga dirasa lebih sehat dan membuat anggota keluarga rumah terlindungi dari bahaya bahan kimia.
Namun jika Anda atau anggota keluarga tak terlalu suka dengan bau bawang putih, Anda bisa menggantinya lho.
Anda bisa menggunakan cangkang telur untuk mengusir telur.
Aroma telur yang biasanya masih melekat di cangkang telur akan membuat cicak pergi.
Letakkan cangkang telur di wadah dan taruh di pojok-pojok rumah.
Aromanya akan tersebar dan mampu mengusir cicak.
Atau Anda juga bisa menumbuk cangkang telur menjadi serpihan kecil.
Kumpulkan serpihannya ke dalam kantong plastik yang sudah dilubangi.
Setelah itu, gantungkan serpihan cangkang telur di dekat ventilasi atau jendela agar cicak tak berani lagi mendekati rumah.
Komentar