GridPop.ID - Nama Ton Vinh An sempat populer di tahun 1973.
Pasalnya kala itu Ton Vinh An berhasil dinobatkan menjadi juara ratu kecantikan, Miss Hong Kong yang pertama.
Banyak yang menduga, kehidupan Ton Vinh An akan penuh dengan kemewahan dan kebahagiaan usai mendapatkan gelar tersebut.
Namun sayang, kenyataannya Ton Vinh An harus berjuang sepanjang hidupnya.
Mengutip Tribunnewsmaker.com dari eva.vn, Rabu (20/10/2021), Ton Vinh An dulunya berasal dari keluarga miskin dan hanya bekerja sebagai pekerja upahan.
Namun semua berubah saat Ton Vinh An memberanikan diri untuk mendaftar kontes Miss Hong Kong.
Jadi orang pertama yang dinobatkan sebagai Miss Hong Kong, kehidupan Ton Vinh An terus disorot oleh publik kala itu.
Sayangnya Ton Vinh An malah diejek memiliki wajah kurang cantik sebagai seorang ratu kecantikan.
Meski begitu, Ton Vinh An tak mau ambil pusing dengan tetap berkarya dan tak menghiraukan kritikan pedas dari publik.
Keberanian Ton Vinh An ini pun akhirnya meluluhkan publik dengan sedikit demi sedikit Ton Vinh An mendapat kesempatan untuk tampil di TV dan menjadi bintang tamu di radio.
Namun entah mengapa, Ton Vinh An mendadak memilih untuk pergi ke Amerika Serikat demi belajar tentang bisnis hingga setelahnya Ton Vinh An kembali ke Hong Kong dan memulai bisnisnya.
Namun karena kurang pengalaman, Ton Vinh An mengalami kerugian dan bangkrut.
Tak mau menyerah dengan keadaan, Ton Vinh An memakai kelincahan dan kecerdasannya untuk kembali bangkit.
Hingga akhirnya Ton Vinh An menikah dengan direktur radio dan televisi Tran Gia Ton pada tahun 1975 namun sayang pernikahan keduanya tak bertahan lama.
Tran Gia Ton rupanya sangat otoriter, ia melarang Ton Vinh An untuk berakting di film, alhasil keduanya sering bertengkar dan parahnya Tran Gia Ton kerap memukuli Ton Vinh An.
Tak kuat menjadi korban KDRT, Ton Vinh An memilih bercerai dan sejak itu Ton Vinh An mulai tak percaya pada cinta.
Hingga 12 tahun menjanda, akhirnya Ton Vinh An kembali merasakan jatuh cinta pada seorang pengusaha bernama Chau Dieu Duong yang kemudian menikah dan dikaruniai anak.
Namun baru merasakan kebahagiaan, Ton Vinh An kembali menjadi korban KDRT.
Bisnis Chau Dieu Dong bangkrut, dia mulai marah dan melampiaskan kekesalannya dengan memukul Ton Vinh An.
Tak tahan, Ton Vinh An membawa anaknya pergi dan memutuskan untuk bercerai.
Dua kali gagal, Ton Vinh An benar-benar merasa hancur.
Anehnya tak berselang lama, Ton Vinh An justru jatuh cinta pada seorang pelatih asal Prancis, Patrick Biacone.
Ton Vinh An pun akhirnya menikah untuk ketiga kalinya dan memiliki satu anak perempuan.
Namun agi-lagi nasib pahit menghampiri ratu kecantikan ini.
Di tahun 1999, Patric Biacone malah kedapatan memiliki dan menggunakan narkoba hingga Patrick pun dideportasi dari Hong Kong.
Terpaksa Ton Vinh An dan anak-anaknya meninggalkan Vietnam dan tinggal di Amerika sembari menunggu Patrick direhabilitasi.
Selama itu pula Ton Vinh An harus banting tulang seorang diri untuk menghidupi dua anaknya.
Hingga akhirnya di usia 66 tahun, Ton Vinh An akhirnya mendapatkan kembali semua yang hilang dari hidupnya.
Ia mendapat kembali kebahagiaan yang sempat terenggut darinya, bisnis Ton Vinh An kini telah menjadi besar dan memberi keuntung besar.
Patrick sang suami juga telah sembuh dari kecanduannya terhadap narkoba hingga kedua anaknya pun kini telah dewasa dan berhasil menjadi seorang sarjana.
Ton Vinh An hanya mampu tersenyum jika menoleh kembali ke belakang melihat jalan hidupnya yang penuh liku.
Namun berkat kegigihannya kini Ton Vinh An mendapatkan kebahagiaan yang tak terkira.
Sebagai informasi tambahan, tanda-tanda kekerasan dalam rumah tangga yakni jika Anda merasa dilecehkan, kemungkinan besar Anda memang dilecehkan, dan Anda perlu mendapatkan bantuan.
Dilansir dari Kompas.com, ingatlah hal itu saat Anda mengalami tanda-tanda ini:
1. Pasangan yang kasar akan berusaha mengendalikan perilaku
Apabila pasangan Anda melakukan hal-hal ini, artinya dia sedang menindas, mengancam, atau mengendalikan Anda: Menuduh Anda berselingkuh, Menyalahkan Anda karena pelecehan, Mengkritik Anda, Memberi tahu Anda apa yang harus dikenakan dan bagaimana penampilan Anda, Mengancam akan membunuh Anda atau seseorang yang dekat dengan Anda, Melempar barang atau meninju tembok saat marah Meneriaki dan membuat Anda merasa kecil
2. Mengontrol keuangan
Tanda-tanda lain pasangan Anda melakukan kekerasan dalam rumah tangga ialah ketika ia mulai mengontrol uang Anda, seperti: Menyimpan uang tunai dan kartu kredit dari Anda, Memberi Anda uang saku dan membuat Anda menjelaskan setiap dolar yang Anda belanjakan. Menghalangi Anda dari melakukan pekerjaan apa pun yang Anda inginkan, Mencuri uang dari Anda atau teman Anda, Tidak akan membiarkan Anda memiliki uang untuk kebutuhan dasar seperti makanan dan pakaian
3. Menjauhkan dari keluarga dan teman
Apakah pasangan Anda melakukan hal-hal ini, sehingga terasa memutuskan Anda dari keluarga dan teman: Mengawasi dengan cermat ke mana Anda pergi dan dengan siapa Anda pergi, Membuat Anda meminta izin untuk bertemu teman dan keluarga, Mempermalukan Anda di depan orang lain, dan itu membuat Anda ingin menghindari orang
4. Melecehkan secara fisik
Berargumen, dalam sebuah relasi, adalah hal yang wajar dan kita tidak mungkin selalu memandang sesuatu dengan sudut pandang yang sama.
Namun jika pasangan mulai melakukan kontak fisik secara berlebihan, itu tidak dapat dibenarkan. Misalnya: Meninggalkan Anda di tempat yang tidak kamu ketahui, Menyerangmu dengan senjata, Mencegah Anda makan, tidur, atau mendapatkan perawatan medis, Mengunci Anda di dalam atau di luar rumah Anda Pukulan, dorong, tendang, gigit, tarik rambut.
5. Melakukan pelecehan seksual
Hubungan yang sehat tentu tidak memaksakan kehendak, termasuk urusan seks.
Di antara tanda-tandanya ialah: Memaksa Anda untuk berhubungan seks, Membuat Anda berpakaian dengan cara seksual, Membuat Anda merasa berhutang seks pada mereka, Mencoba memberi Anda STD, Tidak akan menggunakan kondom atau alat kontrasepsi lainnya.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Tribunnewsmaker.com |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar