GridPop.ID - ASI (Air Susu Ibu) merupakan hal yang wajib diberikan oleh seorang ibu kepada bayinya.
Dilansir dari laman kompas.com, ASI menjadi makanan terbaik baginya, sebab memiliki nutrisi yang beragam.
Mulai dari protein, karbohidrat, lemak, dan juga vitamin.
Kandungan ini tentu sangat baik untuk pertumbuhan dan kesehatan bayi.
Selain itu, ada juga beberapa manfaat yang nantinya akan dirasakan si kecil.
Melansir WebMD, air susu ibu mengandung antibodi yang bisa melawannya menghadapi virus dan bakteri.
Selain itu, ASI juga bisa menurunkan risiko bayi terkena asma dan juga alergi.
Bayi yang disusui secara eksklusif selama 6 bulan juga bisa terhindar dari infeksi telinga, penyakit pernapasan, dan serangan diare.
Dalam penelitian, menyusui juga dikaitkan dengan skor IQ lebih tinggi di masa kanak-kanak.
Source | : | Kompas.com,Grid.ID,Daily Mirror |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar