Sang ibu sambung, kata Cece tak seburuk pandangan orang-orang.
Hal itu lah yang membuat Cece perlahan bisa menerima kehadiran Bella Shofie sebagai pendamping sang ayah.
Bahkan kedua putri Daniel Rigan memanggil Bella Shofie dengan sebutan Mimi.
"Awalnya sih gak terima, tapi karena Mimi orangnya baik, perhatian sama anak, gak kayak komentar-komentar lain, peduli sama anak, apa-apa kalau diminta dikasih," ujar Cece.
Diakui Cece bahwa ia sempat merasa sakit hati pada pernikahan Bella Shofie dan sang ayah.
Bukan tanpa sebab, Memey dan Cece sempat menaruh harapan agar ibu kandung mereka dapat kembali rujuk dengan sang ayah.
"Sakit hati lah, awalnya ya karena nikah sama kak Bella, maunya ya awal lagi," ucap Cece.
Lebih lanjut, Memey menyebut jika sosok Bella Shofie begitu penyayang dan perhatian.
Ia juga merasa bersyukur dapat memiliki ibu sambung seperti Bella Shofie.
Source | : | Sajiansedap.id,TribunJatim.com |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar