GridPop.ID - Doddy Sudrajat tampaknya harus mengubur harapannya menjadi ahli waris dan memegang hak asuh Gala Sky, sang cucu.
Hal ini terjadi lantaran pihak Pengadilan Agama Jakarta Pusat menolak permohonan yang diajukan Doddy Sudrajat.
Melasir Tribunnewsmaker diungkapkan majelis hakim membuat keputusan ini lewat sidang secara elitigasi.
Sidang elitigasi sendiri dapat digelar tanpa adanya kehadiran para pihak yang bersangkutan.
Lantas, apa alasannya Doddy Sudrajat tidak dapat menjadi wali hak asuh Gala dan jadi ahali waris Vanessa Angel?
Humas Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Jajat Sudrajat menerangkan ditolaknya permohonan Doddy Sudrajat karena dokumen perwalian Gala Sky tengah diproses di PA Jakarta Barat.
Dokumen sudah terlebih dahulu diterima oleh PA Jakarta Barat, sebelum Doddy mengajukan dua permohonan di PA Jakarta Pusat
"Perwalian anak itu sedang diproses di Pengadilan Agama Jakarta Barat dan masuk perkara itu lebih dulu di Jakarta Barat," tandas Jajat.
Mengenai permohonan penetapan ahli waris Vanessa Angel, pengajuan ditolak lantaran Doddy Sudrajat belum memiliki legal standing untuk mewakili Vanessa Angel.
"Dalam perkara penetapan ahli waris, ini yang mengajukan adalah ahli waris bernama Doddy, Itu ayah dari almarhum, juga sekaligus dalam petitumnya minta ditetapan sebagai ahli waris dari almarhumah yaitu untuk anaknya," papar Jajat.
Dalam petitum disebutkan ahli waris Vanessa Angel adalah putranya, Gala Sky Andriansyah.
"Sementara pihak pemohon belum mempunyai legal standing untuk mewakili anaknya, Karena perkaranya masih diproses di Jakarta Barat. Sehingga dalam penetapan ahli waris juga tidak dapat diterima," ucapnya.
Di sisi lain, Faisal justru lebih santai dan mengaku siap apabila dipertemukan dengan besannya dalam upaya mediasi.
Menurut Faisal mediasi merupakan langkah yang baik untuk menyelesaikan masalahnya dengan Doddy Sudrajat demi cucu mereka, Gala Sky Andriansyah.
"Saya sangat siap," ujar Haji Faisal seperti yang dikutip dari Grid.ID.
"Kalau umpamanya ada mediasi, saya siap karena sebenarnya itu yang terbaik kalau menurut saya demi Gala dan demi ketenangan juga," terangnya.
Haji Faisal berharap jika kedepannya persoalan mereka tak terlalu digembar-gemborkan di ranah publik.
"Sudah lah, cukup lah. Enggak perlu lagi hal lain yang perlu diangkat sebagai konsumsi publik," katanya.
Meskipun bersedia dipertemukan dengan Doddy Sudrajat, namun Haji Faisal hanya membatasi untuk membahas persoalan yang menyangkut cucu mereka.
"Kalau soal Gala gimana kedepannya, saya mau membahas, tapi kalau yang kurang penting ya enggak usah lah," tutup Haji Faisal.
GridPop.ID (*)
Source | : | Grid.ID,tribunnewsmaker |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar