Dia bercerai dari suaminya. Orangtua Huang pun juga tak lagi menerimanya.
Huang juga megaku, ia sering emosi dan memukul anaknya yang nakal.
Tapi, ia mengaku selalu menyesali perbuatannya. Ia mengaku menyayangi anaknya.
Menurut Huang, ia selalu memberikan makanan kepada anaknya dulu, meski dengan uang yang semakin menipis.
Seringkali ia tak makan dan hanya minum air putih.
Setelah mendengar cerita Huang, dinas sosial akan merawat anak Huang.
Tak sedikit netizen yang akhirnya menjadi iba dengan Huang.
Ia dianggap sebagai potret nyata dunia, dari seorang ibu single parent yang berjuang untuk membesarkan anaknya.
Suami Huang sendiri akhirnya memutuskan akan mengajukan hak merawat anak, setelah melihat video yang viral itu.
Sementara itu, kasus serupa juga sempat menjadi sorotan di Indonesia.
Dilansir laman tribunnews.com, ayah tersebut berinisial MA ( 25), asal Malang yang diketahui indekos di Jalan Tambak Mayor Selatan, Kecamatan Asemrowo Kota Surabaya tega menganiaya putrinya sendiri.
MA menganiaya bocah berinisal ML yang masih berumur 4 tahun hingga mengalami luka di dahi dan hidung sehingga mengeluarkan darah.
Source | : | tribunnews,GridPop.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar