GridPop.ID - Nama Marcell Siahaan pasti sudah tak asing lagi di dunia musik Tanah Air.
Pria yang bernama lengkap Marcellius Kirana Hamonangan Siahaan ini semakin dikenal di industri musik Indonesia sebagai seorang penyanyi senior dengan karakteristik suara yang khas.
Bahkan banyak single-single hits-nya yang hingga kini masih hidup dan menghidupkan dunia musik Indonesia.
Berikut biodata artis Marcell Siahaan yang telah dirangkum GridPop.ID dari Tribunnewswiki.com.
Biodata Artis Marcell Siahaan
Nama lengkap: Marcellius Kirana Hamonangan Siahaan
Nama panggung: Marcell Siahaan
Tempat, tanggal lahir: Bandung, 21 September 1977
Pekerjaan: Penyanyi, Penulis Lagu, Drummer
Orangtua: R.A. V. Indrasari, Paian Siahaan
Marcell merupakan bungsu dari tiga bersaudara, ia memiliki dua orang kakak, yaitu Mariasari dan Vincentius Bonawena Indrasakti Siahaan.
Marcell Siahaan tumbuh dan besar di Kota Bandung, Jawa Barat dalam keluarga yang sangat akrab dengan musik.
Source | : | tribun video,Tribunnewswiki.com |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar