"Tapi di sini itu enggak boleh diambil, dioperasi,
atau ditembak karena kamu ikutin 6 bulan minum air putih sebanyak-banyaknya dulu baru nanti 6 bulan balik lagi buat cek," kata Ashanty seperti dikutip dari video The Hermansyah A6, Senin (7/6/2021).
Vonis batu ginjal ini pun sempat membuat pihak keluarga Anang Hermansyah terkejut.
Bukan tanpa alasan, kedatangan Ashanty dan keluarga ke Turki memang awalnya untuk mengobati penyakit autoimun sang penyanyi.
Namun setelah diperiksa lebih lanjut oleh dokter, ternyata Ashanty juga mengidap batu ginjal.
Ashanty akan melakukan pengecekan ulang demi melihat hasil dari konsumsi 3 liter air putih sehari.
"Kalau dia enggak hilang dan membesar baru diambil karena aku belum mengalami sakit dan enggak ngalamin sakit sama sekali di bagian ginjal," ucapnya.
Melansir dari Kompas.com, ternyata awalnya Ashanty merasa bingung lantaran metode pengobatan di Turki.
Istri Anang Hermansyah tersebut merasa ada yang berbeda dengan cara pengobatatan di Turki.
Namun demikian, Ashanty pun tetap melakukan metode yang dianjurkan dokter tersebut.
Salah satunya dengan meminum air putih 3 liter perhari.
Artikel ini telah tayang di Sosok.ID dengan judul "Bawa Istrinya Terbang ke Turki, Anang Harus Terima Pil Pahit Saat Tahu Istrinya Divonis Dokter Mengidap Penyakit Tak Biasa Hingga Harus Minum 3 Liter Air Tiap Hari"
GridPop.ID (*)
Source | : | Sosok.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Veronica S |
Komentar