GridPop.ID - Vincent Verhaag mengaku selama 24 jam tak pernah jauh dari sang istri, Jessica Iskandar yang sebentar lagi akan melahirkan.
Ya, Vincent Verhaag nampak begitu siap menjadi suami siaga.
Dilansir dari Tribun Seleb, pengakuan Vincent Verhaag tersebut terkuak dalam kanal YouTube Jessica Iskandar.
Mendengar pengakuan sang suami, Jessica Iskandar pun tak membantahnya.
"Jagain 24 jam nggak aku lepas dari sisiku," kata Vincent Verhaag.
Wanita yang akrab disapa Jedar itu mengatakan, ia tak pernah dibiarkan sendirian.
Padahal, Vincent begitu sibuk dengan kegiatannya selama di Bali.
Tapi, pasangan suami istri tersebut sempat berpisah sejenak kala Jedar berada di Jakarta terlebih dulu.
Saat itu Vincent dengan senang hati bolak-balik dari Jakarta ke Bali demi bekerja sekaligus bertemu istri.
"Sampai aku sadarin, maksudnya Vincent masih banyak urusan banget di Bali," terang Jessica Iskandar.
"Kerja segala macam, lagi bangun rumah juga lagi."
"Karena kerjaan juga, tapi sekarang udah menetap di Jakarta sambil nunggu baby lahir," tambahnya.
Kendati sibuk, namun Vincent selalu siap menjadi suami siaga hingga membuat Jedar merasa senang.
"Kan pasti harus kerja dan beraktivitas tapi tetep fokus nemenin aku," jelas Jessica Iskandar.
"Nggak main sama temen-temen, nggak keluar juga sama temen-temen."
"Tetep ada di samping aku, siaga banget, kapanpun aku kontraksi akan siap gitu."
"Aku senang banget, happy," imbuhnya.
Dilansir dari Kompas.com, Jedar diketahui akan melahirkan di Jakarta meski ia telah memutuskan sejak lama menetap di Bali.
Ibunda El Barack tersebut untuk sementara waktu akan tinggal di Jakarta sembari menunggu kelahiran hingga sang anak lahir kemudian bisa dibawa kembali ke Bali.
“Jadi sambil menunggu kelahiran, lahir, habis itu nunggu bayinya cukup besar untuk dibawa ke Bali lagi,” lanjut Jessica.
Adapun sebelum berangkat ke Jakarta, Jedar diantar oleh suami tercinta.
Sementara El Barack akan menyusul usai Hari Lebaran.
“Vincent yang akan mengantar pakai tas hand carey. Terus El Barack tidak ikut karena masih sekolah.
El kemungkinan sekolah sampai HPL (Hari Perkiraan Lahir) baru berangkat ke Jakarta,” tutur Jessica.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Tribun Seleb |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar