GridPop.ID - Penyakit hepatitis akut misterius yang kini tengah menyeruak kian menjadi sorotan.
Para orang tua pun dibuat was-was mengingat penyanyi misterius ini menyerang anak-anak di segala umur.
Terlebih sampai saat ini belum ditemukan penyebab pasti dari penyakit hepatitis akut ini.
Kasus penyakit hepatitis akut sendiri mulai menyedot perhatian usai 3 orang anak meninggal dunia diduga karena penyakit ini.
Dilansir dari Kompas.com, tiga pasien anak itu dirawat di RSUPN Dr. Ciptomangunkusumo Jakarta.
Sebelumnya, kasus hepatitis akut yang misterius juga menimpa anak-anak di sejumlah negara Eropa dan Asia.
Tiga pasien tersebut meninggal dengan rentang dua minggu terakhir hingga 30 April 2022 dengan dugaan Hepatitis akut yang belum diketahui penyebabnya.
Kementrian Kesehatan tengah melakukan investigasi mengenai penyebab kejadian hepatitis akut misterius ini melalui pemeriksaan panel virus lengkap.
“Selama masa investigasi, kami menghimbau masyarakat untuk berhati-hati dan tetap tenang,” kata Juru Bicara Kemenkes, dr. Siti Nadia Tarmizi, dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Minggu (1/5/2022).
Nadia menyampaikan, ketiga pasien yang meninggal ini merupakan rujukan dari rumah sakit yang berada di Jakarta Timur dan Jakarta Barat.
Pihaknya menyebut Kemenkes telah meningkatkan kewaspadaan dalam dua minggu terakhir usai Badan Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan kasus hepatitis akut yang menyerang anak-anak yang belum diketahui penyebabnya ini ditetapkan sebagai Kejadian Luar Biasa (KLB).
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Sintia N |
Editor | : | Sintia N |
Komentar