Jika masih melakukannya lagi maka dengan terpaksa TKW tersebut bisa saja melaporkan ini ke polisi setempat.
Karena bisa dituduh sebagai pelecehan seksual.
Sebab, keadilan harus ditegakkan dan TKW dari Indonesia berhak mendapatkan perlindungan atas itu.
Belasan Tahun Bekerja di Arab Saudi, TKW Cianjur Pulang Tanpa Hasil Justru Depresi
Dilansir dari laman kompas.com, AE (36), seorang pekerja migran asal Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, dipulangkan dalam kondisi depresi.
Ali Najib Hildan, Ketua Asosiasi Tenaga Kerja Indonesia Raya (Astakira) Cianjur menyebutkan, kondisi warga asal Sukakerta Kecamatan Cilaku Cianjur ini cukup memprihatinkan.
Sejak dipulangkan akhir tahun lalu, AE menunjukkan gejala depresi.
“Sehari-hari ia hanya mengurung diri di kamar, dan kerap melamun,” kata Najib kepada Kompas.com, Senin (30/5/2022).
Sejauh ini, pihak keluarga tidak tahu persis penyebabnya, karena mengalami kesulitan untuk menggali informasi dari yang bersangkutan.
Source | : | Kompas.com,tribunnewsbogor |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar