Semakin panas, Ijonk lantas menyuruh Dhena untuk berhenti dari pekerjaannya demi mengurusi ketiga anaknya.
Namun saat rumah tangganya kerap mendapat masalah hingga sering adu cekcok, Ijonk tak segan meminta Dhena untuk bekerja.
"Dulu saya disuruh berhenti kerja krna biar dia yang support dan saja jaga anak, eh saat itu saya disuruh kerja cari uang heh manipulative sekali," seru Dhena.
Selain itu, Dhena bahkan membongkar bukti video saat dirinya mendapat kekerasan dari Ijonk.
Dalam video tersebut terdengar Dhena Devinka menangis karena mantan suami melakukan tindak KDRT didepan anak-anaknya.
"Silahkan yang mau jadi istrinya tunggu sampai dia kasarin krn selain mulutnya kasar dan perlakuan pun begitu naudzubillah," ungkap Dhena.
"Didepan anak pun dia bisa nyakitin secara verbal abuse dan bikin saya lebam2 plus juga gak lupa dia videoin biar dikirim ke keluarganya," ujarnya.
Dhena Devanka pun memperlihatkan potret sekujur tubuhnya dalam kondisi lebam usai mendapat kekerasan dari mantan suaminya.
"Sedari awal mencoba framing sama KDRT lah padahal dia yang membuat saya lebam dan terjadi bbrp kali sejak 2019-2021," pungkasnya.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Tribun Style |
Penulis | : | Veronica S |
Editor | : | Veronica S |
Komentar