GridPop.ID - Kelakuan pelajar ini menjadi sorotan banyak pihak.
Bagaimana tidak? bukannya karena miras, pelajar ini justru mabuk setelah meminum air rebusan kondom rasa.
Bahkan, pelajar ini bisa teler sampai 12 jam akibat mabuk air rebusan kondom.
Hal ini dilakukan oleh pelajar di India.
Dilansir dari laman tribunmedan.com, kelakuan pelajar di India mabuk minum air rebusan kondom ini bikin geleng-geleng kepala.
Ya, bukan miras, tapi pelajar India mabuk pakai air rebusan kondom sampai-sampai candu.
Pelajar di India terciduk memakai kondom rasa untuk direbus dan diminum agar mabuk.
Berdasarkan laporan India Times, sekelompok pelajar di India meminum air rebusan kondom rasa, yang membuat mereka mabuk dan menyebabkan kecanduan.
Siswa di Durgapur, Benggala Barat dikabarkan merendam kondom rasa dalam air panas sebelum meminumnya.
Efek dari minuman itu, mereka akan mabuk selama 10 hingga 12 jam.
Menurut saluran televisi News-18, penjualan kondom rasa telah meningkat tajam di beberapa lingkungan Durgapur.
Lokasi itu termasuk di Pusat Kota Durgapur, Bidhannagar, Benachiti, dan Muchipara, Zona C, dan Zona A.
Seorang penjual toko medis yang penasaran, kemudian menelusuri penyebab lonjakan itu.
Ia pun berinisiatif menanyai pelanggan tetapnya.
“Sebelumnya, hanya tiga sampai empat bungkus kondom yang terjual setiap hari.
Sekarang, banyak bungkus kondom yang terjual dari toko-toko," ujar penjual tersebut kepada News 18 dikutip dari India Times, Selasa (2/8/2022).
Sementara itu, guru mata pelajaran kimia di Sekolah Model Durgapur RE College, Nurul Haque menjelaskan bagaimana efek keracunan dapat terjadi dengan meminum senyawa tersebut.
"Merendam kondom dalam air panas dalam waktu lama akan memecah molekul organik besar dan menghasilkan senyawa alkohol.
Senyawa ini membuat anak muda mabuk," katanya.
Atas masalah ini, polisi Benggala Barat belum menanggapi apapun.
Namun, pejabat di Hyderabad baru-baru ini menyatakan kalau mereka tidak dapat menangkap pecandu, sebab tidak ada aturan yang relevan dalam KUHP India.
Apa Kegunaan Kondom Aneka Rasa?
Dilansir dari laman kompas.com, kondom adalah salah satu alat kontrasepsi, yang sekarang bermunculan kondom aneka rasa.
Ada rasa coklat, buah-buahan, hingga mint. Lalu, apa fungsi dari kondom aneka rasa itu diciptakan?
Dikutip oleh kompas.com dari laman Healthline, kondom aneka rasa sebenarnya dirancang untuk seks oral lebih aman.
Lapisan rasa bisa membantu menutupi rasa lateks dan membuat seks oral lebih menyenangkan.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Tribunmedan,India Times |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar