Sejumlah penelitian telah membuktikan, jahe mampu meredakan nyeri menstruasi pada wanita.
Cara penggunannya, yaitu cukup konsumsi air rebusan jahe selama dua hari masa awal menstruasi.
Efek jahe pada perut disebut mampu memberi efek menenangkan dari nyeri.
- Mengurangi Rasa Mual
Konsumsi jahe segar ternyata dapat mengatasi berbagai bentuk mual.
Termasuk mual selama kehamilan (morning sickness), mabuk perjalanan, dan efek samping dari berbagai metode kemoterapi.
"Jahe bisa meredakan mual karena akan meningkatkan bagaimana makanan melewati saluran pencernaan kita, yang disebut motilitas lambung, dan memblokir reseptor serotonin di lapisan usus kita." kata ahli diet Candace O'Neill, RD, LDN yang dilansir via Kompas.com.
- Memperkuat Sistem Imun
Jahe banyak mengandung vitamin C dan magnesium.
Kandungan ini membuat jahe membantu tubuh untuk memperkuat sistem imun.
Selain kedua zat tersebut, jahe juga memiliki kandungan gingerols, shogaols, dan zingerones.
Source | : | Kompas.com,Sripoku.com |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar