Seperti dikabarkan sebelumnya, Brigadir J rencananya juga akan menikahi sang kekasih, Vera Simanjuntak pada tahun depan.
Nahas, belum juga keinginan itu terwujud, Ferdy Sambo justru menghabisi nyawa ajudannya itu secara tragis.
"Dua hal yang belum tercapai (tapi) dia sudah dipanggil Tuhan,"
"Satu dia belum mendapat ijazah SH dan kedua rencana tahun depan akan menikah," kata Samuel sambil menahan air mata.
Adapun satu cita-cita Brigadir J yang telah terwujud yaitu ia yang diwakilkan oleh sang ayah telah diwisuda sebagai sarjana hukum.
"Sudah berjuang dapat sarjana, sayalah yang menggantikan almarhum, sangat sedih, sangat sedih," ujar Samuel menitikan air mata.
Melansir Kompas.com, Brigadir Yosua diketahui memperoleh nilai IPK sangat memuaskan.
"Salah satu wisudawan dengan predikat sangat memuaskan memperoleh IPK 3,28 yaitu almarhum Nofriansyah Yoshua (Brigadir Yoshua)," ujar Kepala Pusat Pengembangan Hubungan Internasional dan Kemitraan Universitas Terbuka, Maya Maria dalam keterangannya, Selasa (23/8/2022)
Brigadir J dinyatakan lulus pada Program Studi Ilmu Hukum, Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP), UPBJJ-UT Jambi yang terdaftar sejak 2015.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Tribunnewsmaker.com |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar