GridPop.ID - Widy Vierratale belakangan menjadi sorotan karena aksi panggungnya.
Diketahui, Widy Vierratale membuat geger karena aksinya membuka baju saat konser-konser di Palu, Sulawesi Tengah beberapa waktu lalu.
Aksi buka baju Widy Vierratale itu ternyata membuat banyak orang kontra.
Apalagi, forum Pemuda Sulawesi mengadukan Widy Vierratale ke polisi karena aksi buka baju tersebut.
Dilansir dari laman tribunseleb.com, hal ini pun turut menjadi perhatian Majelis Ulama Indonesia (MUI).
Arifin Fahrudin selaku Wakil Sekretaris MUI mengatakan, tidak seharusnya Widy Vierratale melakukan hal tersebut di tempat umum.
"Masyarakat kita ini butuh suasana yang kondusif, ketenangan. MUI meminta jangan membuat gaduh jangan membuat suasana yang kondusif," kata Arifin Fahrudin ditemui di kawasan Proklamasi, Jakarta Pusat, Senin (21/11/2022).
"Oleh karena itu aksi atau show yang membuat suasana gaduh di masyarakat itu ya jangan dilakukan," lanjutnya.
Lebih lanjut, pihak MUI khawatir apabila nantinya aksi Widy Vierrataleitu mengundang malapetaka.
Source | : | Kompas.com,Tribunseleb |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar