GridPop.ID - Hubungan asmara wanita ini menjadi sorotan.
Diketahui, wanita ini ngebet ingin pacari berondong.
Wanita ini pun nekat lakukan hal tak terduga demi gaet pria incarannya.
Ya, wanita ini nekat berbohong soal usianya demi pacari pria berondong.
Dilansir oleh tribunnewsmaker.com dari World of Buzz pada 19 Desember 2022, wanita tersebut curhat di media sosial dan jadi viral.
Seperti yang diketahui, kejujuran selalu merupakan hal penting di antara pasangan untuk membantu membangun kepercayaan.
Pasangan harus bisa saling percaya karena mereka berpotensi memulai hidup baru bersama.
Berbohong terhadap pasangan dianggap hal fatal dan dapat membuat hubungan dengan pasangan menjadi berakhir.
Baru-baru ini, seorang wanita membagikan kisah hubungannya ke halaman Facebook.
Dalam postingannya dia mengatakan selama ini berbohong usia sebenarnya kepada sang pacar agar tidak diputuskan.
“Saya sudah bersama pacar saya selama 2 tahun dan saya 14 tahun lebih tua darinya. Aku tahu kita seharusnya tidak pacaran sejak awal karena aku berbohong kepadanya tentang berapa umurku sebenarnya."
Baca Juga: Update Harga Sembako 20 Desember 2022, Minyak Goreng Kemasan Merek Ini Turun Harga di Minimarket
Dia kemudian melanjutkan di postingannya mengatakan bahwa selama 2 tahun mereka bersama, dia telah mencoba menyelipkan percakapan tentang kebohongannya.
Dirinya juga su]dah sangat ingin berterus terang kepada sang kekasih mengenai usianya.
Wanita itu juga menyebutkan bahwa dia benar-benar ingin mengaku berbohong dan bahwa dia sebenarnya 14 tahun lebih tua.
Tetapi setiap kali dia ingin melakukannya, pacarnya tiba-tiba mengucapkan bahwa perbedaan usia yang sangat jauh dan tidak menyukainya.
“Baru 2 hari yang lalu, dia penasaran dan memeriksa ktp saya tanpa memberi tahu saya,
Dan dia mengetahui bahwa saya berbohong kepadanya,Saya menjadi sangat marah dan ingin putus dengannya, ”katanya.
Postingannya tersebut menjadi viral dan mendapatkan berbagai reaksi dari para netizen.
Dia kemudian mengakhiri postingan menanyakan apakah memiliki perbedaan usia yang besar merupakan masalah dalam suatu hubungan.
Banyak netizen meninggalkan komentar mereka dan inilah yang dikatakan beberapa dari mereka:
“Sebenarnya, usia bukanlah masalah di sini, masalahnya adalah kamu berbohong kepadanya tentang hal itu, anda seharusnya jujur padanya sejak awal,” kata seorang netizen.
“Jika kamu tidak berpikir itu adalah masalah, kamu tidak akan berbohong sejak awal, anda tidak dapat menerima usia anda sendiri dan berbohong tentang hal itu selama hubungan, bagaimana mungkin ada kepercayaan yang tersisa dalam hubungan Anda?", kata yang lain.
Baca Juga: Sifat Asli Luna Maya Terbongkar Saat Berinteraksi dengan Warga Cirebon: Rendah Hati Sama Siapapun
“Jika Anda memiliki pasangan hidup, tujuan Anda adalah tetap bersama untuk waktu yang lama, jika Anda menginginkannya, Anda tidak bisa berbohong kepada pasangan anda, sepertinya dia putus denganmu karena kamu berbohong padanya dan dengan perbedaan usia yang begitu besar, dia tidak bisa menerimanya, saya pikir alasan utama jatuhnya hubungan adalah karena anda berbohong,” kata yang lain.
Hingga 19 Desember 2022, postingan tersebut masih menjadi viral di Facebook.
Kunci Harmonis Memiliki Pasangan Beda Usia
Dikutip oleh kompas.com dari laman Insider, ada cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan pernikahan yang harmonis meski memiliki beda usia yang cukup jauh yaitu:
1. Setuju untuk tidak setuju
Pasangan yang terpaut usia cukup jauh perlu belajar untuk setuju akan ketidaksamaan yang mereka miliki.
Misalnya saja selera musik, makanan atau jenis hiburan yang dinikmati.
Kuncinya adalah sering bernegosiasi dan menemukan pengaturan yang sama, mendekati win-win solution.
2. Menerima perbedaan yang ada
Usia bukan satu-satunya perbedaan yang ada dalam sebuah hubungan.
Namun pasangan yang berbeda generasi punya lebih banyak ketidaksamaan diantara mereka.
Karena itu harus ada penerimaan diantara keduanya tentang perbedaan yang ada.
Caranya dengan menemukan keseimbangan dalam memberikan apa yang lain kebutuhan.
3. Tahu caranya berkompromi
Pasangan dengan beda usia yang jauh harus berkompromi lebih banyak dan lebih sering dibandingkan yang seumuran.
Hal ini karena ada begitu banyak perbedaan yang muncul dari perbedaan usia tersebut.
Kita perlu belajar merangkul dan menghargai perbedaan tersebut agar bisa menikmati waktu bersama pasangan.
4. Kesadaraan sedang berada di fase hidup yang berbeda
Usia sangat berpengaruh dengan fase hidup seseorang.
Itulah alasannya hal yang menjadi masalah bagi kita saat ini mungkin tidak lagi relevan bagi pasangan.
Misalnya saja kita masih fokus bekerja untuk membeli rumah namun pasangan ternyata sudah memiliki deposito dan rekening saham yang mapan.
Terima saja kondisi tersebut dan jangan merasa minder dengan perbedaan tersebut.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,tribunnewsmaker |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar