Sunan Kalijaga pun berharap masalah Venna Melinda dan Ferry Irawan berakhir damai, tidak berlanjut ke persidangan atau proses hukum.
Tak hanya soal laporan KDRT, Sunan Kalijaga juga membantah pernyataan kubu Venna Melinda soal tak dinafkahi selama tiga bulan.
Sunan Kalijaga berani menyebut jika kliennya memiliki bukti perihal nafkah yang diberikan pada Venna Melinda.
"Tadi dia bicara panjang lebar soal nafkah."
"Saya cuma nanya, 'bro lu punya bukti enggak kalau lu memberikan nafkah kepada Venna?', 'Ada bro, ada buktinya'," imbuh Sunan Kalijaga dikutip dari Grid.ID.
Sunan Kalijaga menyebut bahwa hasil kerja keras Ferry Irawan dan Venna Melinda setelah menikah langsung masuk ke rekening ibunda Verrell Bramasta itu.
"Hasil dari kerja mereka berdua atau Ferry itu masuk ke rekeningnya Venna."
"Itu menurut keterangannya Ferry yang dikuatkan buktinya, tadi dikirim ke saya," terang Sunan Kalijaga.
Ayah Salmafinan Sunan itu menyayangkan soal nafkah yang kini ikut dibawa-bawa gegara masalah KDRT Ferry Irawan mencuat.
"Artinya ini kan sebenernya tidak perlu dibahas, karena ini kan bukan kasus gugatan cerai," papar Sunan Kalijaga.
GridPop.ID (*)
Baca Juga: 9 Tahun Jomblo, Dikta Eks Yovie&Nuno Rayakan Ulang Tahun ke-37 Bareng Sosok Spesial Ini: Makasih ya
Source | : | Grid.ID,GridHot.ID |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar