GridPop.ID - Puasa ramadhan 2023 sebentar lagi akan kembali dijalankan umat muslim di seluruh dunia.
Bagi kamu, para orangtua sebaiknya kenalkan anak sejak dini tentang manfaat puasa Ramadhan.
Dan tak lupa juga untuk melatih anak-anak agar bisa menjalankan ibadah puasa Ramadhan.
Sebagaimana diketahui, ada banyak manfaat yang akan didapat jika orangtua mengajari ibadah puasa sejak dini.
Selain, mengajarkan nilai-nilai agama, puasa bagi anak juga sekaligus bermanfaat untuk kesehatannya.
Berikut ini 4 manfaat puasa bagi anak-anak berdasarkan informasi dari Direktorat Sekolah Dasar melalui akun Instagram @ditpsd:
1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Riset menunjukkan berpuasa selama beberapa waktu dapat merangsang aktivitas sel darah putih dan membentuk daya tahan tubuh menjadi lebih kuat.
Dengan imunitas tubuh yang baik, anak akan lebih kuat melawan berbagai virus dan kuman penyebab penyakit.
Hal ini baik untuk mendukung kesehatan tubuh dan membuatnya tidak mudah jatuh sakit.
Selain itu, puasa juga diduga bisa mengurangi risiko anak mengalami kekambuhan gejala alergi.
2. Mencegah anak kelebihan berat badan
Jam makan dan minum saat puasa dibatasi, sehingga kesempatan anak untuk terlalu banyak makan bisa ditekan.
Puasa juga dapat melancarkan metabolisme tubuh.
Dengan demikian, anak bisa mengontrol berat badan dengsn baik dan terhindar dari obesitas
3. Mengajarkan anak untuk disiplin
Puasa juga dapat melatih anak untuk disiplin waktu, mampu menahan diri dari perbuatan-perbuatan yang dilarang dan menghargai aturan yang berlaku.
Proses belajar disiplin ini harus diajarkan sejak dini, karena membutuhkan proses yang tidak instan.
Dalam menjalankan puasa, anak tentunya harus belajar menyesuaikan diri dengan waktu makan, tidur, bermain, belajar, dan beribadah.
Hal ini secara tidak langsung mengajarkannya untuk lebih teratur dalam beraktivitas.
Aturan-aturan yang diterapkan ketika berpuasa ini dapat membuat anak terbiasa untuk mematuhi peraturan dan hidup lebih disiplin.
4. Melatih anak mengendalikan diri dan bersabar
Orang yang ber puasa harus menjalani aturan yang berlaku, harus menahan hawa napsu juga menahan lapar dan dahaga.
Jika anak menjalankan puasa, mereka akan belajar untuk mengendalikan dirinya sendiri utuk lebih bersabar.
Ini tentu baik untuk anak secara mental.
Ada beberapa metode pembiasaan anak-anak untuk berpuasa, diantaranya:
1. Menjelaskan keutamaan puasa
Ada banyak hal yang bisa dijelskan pada anak soal puasa, salah satunya masuk ke surga.
Di surga ada pintu yang dinamakan Ar-Rayyan dimana hanya orang-orang puasa yang masuk ke dalamnya.
2. Membiasakan diri
Sebelumnya biasakan anak berpuasa di beberapa hari di bulan Sya’ban agar tidak kaget dengan puasa di bulan Ramadan.
3. Puasa setengah hari
Cara lain mengajarkan puasa kepada anak adalah berpuasa sedikit demi sedikit.
4. Sahur di akhir malam
Salah satu membiasakan anak berpuasa adalah dengan membantunya sahur sebelum tidur.
Hal itu membantu puasa mereka di siang hari.
5. Menyemangati
Dengan memberi hadiah yang diberikan setiap hari atau setiap minggu, dapat membuat anak semakin semangat.
6. Menyanjung
Cara lainnya agar anak semangat puasa adalah dengan memberi pujian.
Hal itu dapat menaikkan semangat spiritualnya.
Artikel ini telah tayang di Bangkapos.com dengan judul "Manfaat Puasa Ramadhan Bagi Anak Sejak Dini, Ini Langkah-langkah Melatihnya"
(*)
Source | : | Bangkapos.com |
Penulis | : | Helna Estalansa |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar