Lantas, siapakah sosok Lucky Hakim?
Dilansir dari laman tribunnews.com, Lucky Hakim merupakan artis yang kerap membintangi sejumlah sinetron.
Lucky Hakim lahir di Cilacap, Jawa Tengah pada 12 Januari 1978 sehingga saat ini, usianya 45 tahun.
Masa kecil, ia habiskan di Cilacap dan merampungkan pendidikan di kota tersebut.
Lucky Hakim mengawali karier pertamanya sebagai model iklan televisi pada 2001.
Setelah itu, ia merambah ke dunia akting dengan membintangi sejumlah sinetron.
Dikutip dari wikipedia.org, sinetron yang pernah dibintangi Lucky Hakim adalah Angling Dharma, Misteri Gunung Merapi 3, Tutur Tinular, hingga Jodoh Wasiat Bapak.
Lucky Hakim juga pernah bermain di beberapa film, di antaranya Ketika, Lantai 13, hingga Malam Seribu Bulan.
Selain sebagai artis, Lucky Hakim juga dikenal sebagai sosok yang memiliki hobi memelihara binatang seperti reptil dan kucing.
Sementara di kehidupan pribadi, Lucky Hakim pernah menikah sebanyak dua kali.
Pertama pada 2006, Lucky Hakim menikah dengan Indadari Mindrayanti.
Source | : | Kompas.com,tribunnews |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar