"Kalau itu sih sudah lama, sudah lama, saya juga waktu itu masih fokus di pemilihan di sini, di Bandung terus kan, jadinya ya sudah gak ada komunikasi lagi."
"Ya, saya akuilah kalau saya pernah melakukan pendekatan," ujar Sahrul Gunawan di Youtube Indosiar, tayang Minggu (26/12/2021).
Sayangnya niatan Sahrul Gunawan mendekati Ayu pupus hingga akhirnya ia melabuhkan hatinya kepada Dine Mutiara.
Bahkan, Sahrul Gunawan mengatakan bahwa Dine adalah calon istrinya.
"Yang pastinya calon. Tentunya saya support selama memang bisa mendampingi," kata Sahrul Gunawan dikutip artikel TribunStyle.com dari kanal YouTube Intens Investigasi.
Kemudian, Sahrul memperkenalkan Dine Mutiara yang berprofesi sebagai komisaris RS AMC di Cileunyi.
"Jadi gini, Ibu Dine ini salah satu komisaris rumah sakit di Bandung, RS AMC di Cileunyi," ujarnya.
Ayah tiga anak itu mengungkapkan bahwa kebetulan ia ditugaskan sebagai Ketua TPPS atau Tim Percepatan Penurunan Stunting, sehingga membuatnya sering mendatangi rumah sakit tersebut.
"Dan saya sebagai ketua TPPS, otomatis sering ke rumah sakit-rumah sakit dan RS AMC ini rujukan dari puskesmas di Cileunyi," kata Sahrul Gunawan.
Tak hanya itu, menurutnya komunikasi yang terjalin secara intens dengan berbagai rumah sakit, salah satunya RS AMC ini juga disebabkan karena tugasnya sebagai wakil bupati.
"Jadi beberapa kali pertemuan, jadi ketemu juga sama yang punya rumah sakitnya, ya ngobrol-ngobrol, ya sudah ngerasa cocok, sefrekuensi," ungkap Sahrul Gunawan.
Source | : | Tribun Style,Grid.ID |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Lina Sofia |
Komentar