Mas A tersayang, meskipun mama dan papa tidak di samping mas, tapi doa, cinta kasih dan sayang papa mama akan selalu hadir di sepanjang hidup Mas A
Sun Sayang dari Papa Ferdy Sambo
Kedua orangtuanya mendekam di sel tahanan, Trisha Eungelica kini gantikan peran Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.
Dilansir artikel Tribun Jakarta, meski Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi sedang terseret kasus pembunuhan berencana Brigadir J, Trisha tetap terlihat aktif di TikTok.
"When ngerjain skripsi started to feel like 'apa ambil semester depan aja ya?'," tulisnya.
Selain sedang menyusun skripsi, Trisha juga terlihat sibuk menjaga adik-adiknya.
Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi diketahui memiliki empat orang anak.
Di salah satu unggahanya, Trisha tampak menemani makan adiknya yang paling kecil, A (1,5).
"Harus duduk di sebelahnya kalau lagi makan," tulis Trisha.
Tak cuma itu Trisha juga bercerita harus menjemput adik-adiknya dari sekolah.
"Jemput adik-adik= trial menjadi mama muda," tulis Trisha.
Menggantikan peran Ferdy Sambo dan Putri Candrawathil, Trisha terlihat menghadiri acara sekolah adik-adiknya di Magelang.
"Weekendku jemput macan ganteng dan anak taekwondo cantik," tulis Trisha.
GridPop.ID (*)
Source | : | Tribunnews.com,Tribun Jakarta |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Lina Sofia |
Komentar