·Paprika merah
·Wortel
8. Tingkatkan asupan vitamin K
Selain vitamin C, mengonsumsi makanan atau sumplemen yang mengandung vitamin K juga dapat mengobati gusi berdarah.
Vitamin K adalah nutrisi penting yang dapat membantu dalam proses pembekuan darah.
Kekurangan vitamin K dapat menyebabkan seseorang lebih mudah mengalami pendarahan, salah satunya pendarahan pada gusi.
Berikut beberapa makanan yang kaya vitamin K meliputi:
·Bayam
·Sawi
·Kubis
9. Minum teh hijau
Minum teh hijau setiap hari juga dapat menyembuhkan penyakit periodontal dan menghentikan gusi berdarah.
Teh hijau mengandung katekin, antioksidan alami yang dapat menurunkan respons inflamasi tubuh terhadap bakteri di mulut.
Namun, penting untuk diketahui bahwa ada batas asupan teh hijau harian yang disarankan, yakni tiga hingga empat cangkir sehari.
Artikel ini telah tayang di TribunManado.co.id dengan judul "7 Penyebab Gusi Berdarah dan Tujuh Cara Mengatasinya, Simak Penjelasan"
Baca Juga: Jangan Sepelekan Gejala Kanker Darah, Gusi Bengkak Juga Jadi Pemicu
(*)
Source | : | Tribunmanado.co.id |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar