GridPop.ID - Cara mengatasi masalah osteoporosis berikut ini perlu kalian tahu.
Osteoporosis sering dikaitkan dengan kondisi kesehatan yang terkait dengan orang yang sudah tua.
Sejatinya, masalah osteoporosis merupakan kondisi medis yang ditandai oleh penurunan massa tulang dan kerapuhan tulang yang meningkat.
Di mana tulang pada kasus osteoporosis mengalami kerapuhan dan mudah patah.
Bisa juga disebut kondisi tulang dalam keadaan tidak sehat.
Karena tulang yang sehat memiliki jaringan tulang yang padat dan kuat.
Nah dan kondisi osteoporosis ini terjadi saat tubuh kehilangan terlalu banyak tulang.
Atau tubuh tidak menghasilkan cukup tulang baru, atau keduanya.
Ini biasanya terjadi karena proses alami penuaan, di mana tulang mengalami kehilangan massa seiring waktu.
Namun, beberapa faktor lain dapat mempercepat kehilangan massa tulang, seperti faktor genetik, kurangnya asupan kalsium dan Vitamin D, gaya hidup tidak sehat (misalnya, merokok, konsumsi alkohol berlebihan), serta penggunaan beberapa jenis obat-obatan tertentu.
Osteoporosis seringkali tidak menimbulkan gejala hingga tulang sudah sangat rapuh dan patah.
Baca Juga: Berdampak Negatif bagi Kesehatan Mental, 3 Cara Mengatasi Sandwich Generation yang Perlu Diketahui
Source | : | Kompas.com,Tribunmanado.co.id |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar