"Misalnya kekhawatiran Anda, atau saling berdiskusi untuk mencoba posisi hubungan seks yang berbeda atau melakukan hubungan seks di waktu yang berbeda" ungkapnya dilansir dari Instagram @drhaekalanshari .
Kedua, gunakan kondom yang dapat memperpanjang durasi tanpa mengurangi sensasi penetrasi.
Ketiga, optimalkan foreplay. Hal ini karena foreplay dapat memberikan kesempatan pada wanita untuk terangsang.
3 Posisi Hubungan Intim yang Bikin Tahan Lama
Melansir Prime Men's Medical via Kompas.com, berikut ini 3 posisi bercinta yang bisa dicoba jika ingin hubungan intim tahan lama dan lebih bergairah.
1. Spooning
Spooning menempatkan pasutri pada posisi miring dan menghadap di arah yang sama. Posisi ini akan membuat pasangan saling berdekatan dan berpelukan.
Saat melakukan posisi ini, menempatkan laki-laki memimpin permainan secara penuh.
Laki-laki cenderung mendorong panggul dengan lambat, karena berada dalam posisi miring. Spooning bisa mencegah pasangan orgasme terlalu dini.
2. Missionary
Missionary menempatkan laki-laki berada di atas perempuan. Sebaiknya ganjal bagian punggung perempuan menggunakan bantal agar lebih nyaman.
Source | : | Kompas.com,TribunMedan.com |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar