Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kementerian Kesehatan RI, Siti Nadia Tarmizi, menyatakan bahwa pihaknya telah menerima laporan mengenai ketiga anak tersebut yang terkena pneumonia misterius.
Saat ini, sedang dilakukan penelusuran epidemiologi untuk mengetahui asal-usul penularannya.
"Memang hari ini DKI Jakarta lakukan penelusuran epidemiologi terkait itu(tiga anak terpapar pneumonia)," ujar Siti Nadia Tarmizi saat dihubungi oleh Tribun (5/12/23).
Lebih lanjut, dia menjelaskan bahwa hasil penemuan ini masih menunggu pemeriksaan dari laboratorium.
"Setelah keluar hasilnya nanti akan kami sampaikan secara resmi," tambahnya.
(*)
Source | : | Kompas.com,Pos-Kupang.com |
Penulis | : | Helna Estalansa |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar