Setelah bercerai, Truong tetap menjaga hubungan harmonis dengan mantan suaminya dan keluarganya.
Sesekali, dia datang membantu membersihkan rumah. Saat orang tua mantan suaminya sakit, ia bahkan dengan penuh dedikasi membawa mereka ke
rumah sakit.
Namun setengah tahun kemudian, Truong menemukan kebenaran di balik permintaan cerai dari mantan suaminya.
Suatu hari, ketika dia tiba-tiba mengunjungi rumah mantan suaminya, dia menemukan seorang
wanita hamil tinggal di sana.
Ternyata perceraian itu hanyalah skenario yang dibuat mantan suaminya agar bisa menikahi simpanannya.
Truong tentu merasa marah, dia lantas membongkar ketidaksuburan mantan suaminya kepada keluarganya.
Sebelum pergi, dia tak lupa memperingatkan: "Saat calon cucumu lahir, ingatlah untuk membawanya untuk tes DNA."
Beberapa saat kemudian, mantan suaminya mengetahui apa yang terjadi sehingga dia segera menelepon untuk memarahi Truong.
Truong juga sama marahnya, berpikir bahwa mantan suaminya berhutang maaf padanya.
Namun sang mantan suami tetap tidak meminta maaf kepada Truong.
Dia malah memblokir nomor teleponnya.
Baca Juga: Aura Kasih Ungkap Kriteria Pasangan, Tak Harus Bule hingga Harus Penuhi Syarat Ini
Source | : | Kompas.com,Eva.vn,tribuntrends |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar