Berdasarkan keterangan keluarga, almarhum memang memiliki riwayat jantung.
"Tidak ditemukan adanya tanda-tanda tindak pidana. Tidak ada tanda-tanda penganiyaan juga," urainya.
Menurutnya, selama ini korban tinggal sendirian di rumahnya.
Sedangkan pembantunya datang hanya dua kali dalam seminggu.
Tumirah mengaku, kaget setelah mengetahui majikannya meninggal dunia.
Baca Juga : Ngeri, Karyawan Klub Malam Dikeroyok hingga Nyaris Dibakar Hidup-hidup Usai Cium Mesra Kekasih Orang!
Ia terakhir bertemu dengan korban tiga hari lalu.
"Ibu itu orangnya baik hati. Ibu tinggal sendirian, anak-anaknya di luar kota," ungkapnya.
Sementara itu, adik sepupu Ir Lalita Sari, Nanang Rekto Wulanjaya membenarkan, jika kakaknya merupakan cucu dari Bapak Pendidikan Indonesia, Ki Hadjar Dewantara.
"Iya benar, Ibu Lalita cucu dari Ki Hadjar Dewantara. Dari putrinya (Ki Hadjar Dewantara) yang bernama Nyi Ratih Tarbiyah," ucapnya.
Sementara itu, menilik kematian Ki Hadjar Dewantara, Bapak Pendidikan Indonesia itu juga memiliki kisah menarik di hari meninggalnya.