Find Us On Social Media :

Tak Disangka, Petani Asal Sulawesi Selatan Ini Bekerja Sampingan Jadi Bandar Narkoba Internasional, Punya Sederet Mobil Mewah Hingga Aset Rp 16 Miliar!

By Bunga Mardiriana, Jumat, 19 Juli 2019 | 20:04 WIB

Badan Narkotika Nasional (BNN) bersama penyidik Polda Sulawesi Selatan mengungkap perkembangan kasus Agus Sulo lewat konferensi pers di Balai Rehabilitasi BNN Badokka, Makassar, Kamis (18/7/2019)

Padahal, aset Agus tidak hanya berada di daerah itu.

Saat ini, BNN masih mencari aset-aset milik Agus yang diduga didapatkan dari hasil kejahatan.

Salah satunya adalah mobil sport Ferrari milik Agus.

Baca Juga: Dulunya Cuma Petani Avokad, Sekarang Pria Ini Jadi Salah Satu Orang Paling Berbahaya di Dunia dan Kepalanya Dihargai Rp 141,5 Miliar!

"Sementara masih kita cari (Ferrari). Tim kami sedang melacak kebenaran info ini," kata Bahagia saat berada di Makassar, Kamis (18/7/2019).

Sebelumnya, BNN menyita tanah, pabrik rak telur, serta mesin penggiling padi milik Agus.

BNN juga menyita beberapa mobil mewah yang disamarkan Agus dengan nama istri dan kerabatnya.

Baca Juga: 5 Fakta Robinson Sinurat, Anak Petani yang Sukses Raih Gelar Master di Amerika Serikat, Bertemu Barack Obama Hingga Bersahabat dengan Artis