Find Us On Social Media :

Tak Bisa Nonton Karnaval Budaya Karena Masuk Sekolah, Siswa Ini Bujuk Orang Tuanya Untuk Bolos Hingga Nangis Histeris, Surat Izinnya Malah Viral di Medsos

By Bunga Mardiriana, Senin, 23 September 2019 | 15:40 WIB

Dokumen surat izin tidak masuk sekolah yang viral di Jombang Jawa Timur, pada Sabtu (21/9/2019) lalu. Surat izin itu dikirimkan salah satu wali murid untuk anaknya yang ingin menonton pawai budaya yang diselenggarakan Pemkab Jombang.

"Bapak/Ibu Guru Mohon Maklum Nggeh..??" demikian kalimat penutup dalam surat yang ditandantangani oleh Subeki.

Saat dikonfirmasi, pihak sekolah membenarkan adanya surat yang dikirimkan salah satu wali murid dan beredar di media sosial, khususnya lewat aplikasi Whatsapp, Sabtu lalu.

"Iya, itu memang benar di sekolah kami, sekolah yang putri," kata Khoirul Muanam, guru MISS Bandung II, saat dihubungi Kompas.com, Senin (23/9/2019).

Dijelaskan, surat tersebut sebenarnya hanya tersebar di kalangan guru melalui grup internal sekolah.

Baca Juga: Terjaring Razia Gara-gara Sang Keponakan Tak Kenakan Helm, Pria Ini Viral Lantaran Menangis Kencang di Hadapan Polisi, Ternyata Ini Penyebabnya

Namun tanpa diduga, surat itu tersebar keluar dan menjadi viral.

Pada Sabtu, lanjut Muanam, ada sejumlah murid yang tidak masuk sekolah.

Namun, dia tidak bisa memastikan alasan dari murid lainnya yang tidak masuk sekolah.

Pada hari itu, sekolah tetap masuk seperti biasanya meski pada saat bersamaan ada kegiatan pawai atau karnaval budaya di Kota Jombang.

"Hari Sabtu lalu tidak libur, sekolah tetap masuk," kata Muanam.

Baca Juga: Viral Seekor Monyet Bisa Foto Selfie Bareng Wisatawan di Bali, Ternyata Begini Proses Dibaliknya yang Tak Disangka-sangka