Pori-pori kepala terbuka pun terjadi tidak hanya ketika sedang menstruasi saja.
Pori kepala memang terbuka karena tempat tumbuhnya rambut dan menghasilkan keringat serta minyak.
Justru saat haid harus lebih memperhatikan siklus haid, lama haid dan jumlah darah yang keluar.
Siklus haid yakni jarak antara hari pertama haid dengan hari pertama haid berikutnya yang normalnya terjadi antara 21-35 hari.
Menghitung lama haid bisa dari jarak hari pertama haid hingga pendarahan berhenti yang normalnya 3-7 hari.
Sedangkan untuk jumlah darah yang keluar saat haid normalnya bisa mengganti pembalut 2-6 kali per hari.