Find Us On Social Media :

Beri Sindrian Menohok Bagi Warga Indonesia yang Ngotot Ingin Mudik Lebaran di Tengah Wabah Corona, Soimah: Enggak Usah Banyak Alasan!

By Luvy Yulia Octaviani, Selasa, 31 Maret 2020 | 09:00 WIB

Soimah

GridPop.ID - Mudik lebaran memang menjadi momen yang dinanti-natikan bagi orang yang mencari rezeki di perantauan.Makanan khas lebaran dan momen berkumpul bersama keluarga tentu amat sangat didambakan.Namun, hal ini menjadi larangan keras ditengah mewabahnya virus corona yang masih mewabah di Tanah Air.

Baca Juga: Menjijikkan, Tengah Asik Nikmati Santapan, Pelanggan Ini Temukan Masker Bedah Rebus dalam Mangkuk Makanannya!Pasalnya, kita tidak tahu apakah kita benar-benar sehat atau malah membawa virus jika nekat mudik ke kampung.Demi memutus rantai persebaran Covid-19, terutama untuk orang-orang yang sudah sepuh di kampung halaman pemerintah menghimbau larangan mudik bagi perantau.

Baca Juga: 2 Minggu Pisah Rajang, Maia Estianty Ungkap Kebahagiaannya Kembali Berkumpul dengan Irwan Mussry hingga Lontarkan Guyonan Mesra: Kepalanya yang Imut Dan Licin ini Bikin Gemesh

Menyadari pentingnya hal tersebut, artis serba bisa, Soimah Pancawati, yang lahir di Pati, Jawa Tengah, mengingatkan semua orang untuk tidak mudik. "Jadi enggak usah 'nanti di rumah enggak bisa makan ini', ya sudah makan sama telur dan kecap, garam dijadikan kuah ya bisa," ujar Soimah yang berbicara dengan bahasa Jawa dikutip Kompas.com, Senin (30/3/2020).

Baca Juga: Bak Kembang Desa, Intip Penampilan Lawas Mayangsari yang Polos Sebelum jadi Mantu Keluarga Cendana, Bikin Pangling!Ia mengatakan, tiap orang perlu memulai mengikuti imbauan pemerintah tersebut. "Jadi enggak usah banyak alasan, enggak usah bingung. Biar negara yang mikir, yang penting dari diri sendiri," kata Soimah. Menurut Soimah, jika warga nekat mudik, bisa jadi warga tersebut menjadi carrier dan membawa virus yang bisa ditularkan kepada keluarganya yang imunnya tidak kuat.

Baca Juga: Tak Ingin Bosan Lakukan Lakukan Phsycal Distancing Bersama Keluarga Kecilnya, Ben Joshua Adakan Piknik di Rooftop Rumah, Warganet Justru Soroti Satu Hal Ini

Hal tersebut justru membuat orang-orang tidak bisa berlebaran. "Bapak-bapak, ibu-ibu semuanya, kakakku yang berada di perantauan enggak usah pada balik kampung dulu. Kasihan bapak sama ibu kalian yang sudah tua nanti malah kena (corona). Anak kalian, saudara-saudara, tetangga-tetangga nanti kena semua, jadi ini enggak selesai-selesai, enggak bisa Lebaran, enggak dapat THR," ujar Soimah.

Baca Juga: Beredar Video Syur Mirip Soraya Rasyid di Media Sosial, Sang Presenter Buka Suara: Apalagi Ini, Haduuhhhh...Sebelumnya, pemerintah mengimbau agar tahun ini warga Jakarta terutama, tidak melakukan tradisi mudik saat Lebaran. Hal itu dilakukan demi memutus rantai penyebaran virus corona (Covid-19).

Baca Juga: The Real Anak Sultan, Anak Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Belajar Naik Sepeda Dikawal Pasukan Bodyguard untuk Amankan Jalanan!

(*)

Artiken ini telah tayang di kompas.com dengan judul Sentilan Menggelitik Soimah untuk Mereka yang Ngotot Mudik demi Hidangan Lebaran