Find Us On Social Media :

PSBB di Jakarta Berdampak Positif, Anies Baswedan Beri Peringatan Bagi Warga DKI yang Masih Nekat Mudik: Hati-hati, Kalau Mudik Belum Tentu Bisa Kembali ke Jakarta dalam Waktu Singkat!

By Maria Andriana Oky, Sabtu, 2 Mei 2020 | 16:00 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan

Baca Juga: Zaskia Gotik Asyik Liat Video Pria Lain hingga Tak Nyahut Saat Dipanggil oleh Sang Suami, Sirajuddin Mahmud Tercengang Saat Tahu Apa yang Ditonton Sang Istri

"Kita sedang menyusun regulasi untuk membatasi pergerakan orang masuk Jakarta sesudah musim lebaran," kata Anies saat jumpa pers di Balaikota, Jumat (1/5/2020).

'Jadi hati hati, kalau pulang belum tentu bisa kembali ke jakarta lagi dalam waktu singkat," tambah dia.

Oleh karena itu, Anies mengimbau warga DKI Jakarta untuk tidak pulang kampung karena akan sulit kembali lagi ke Jakarta.

Dia belum menjelaskan regulasi seperti apa yang akan dikeluarkan untuk warga yang kembali dari kampung halaman.

Namun dia memastikan peraturan itu akan ketat mengatur pergerakan pemudik.

Baca Juga: Kini Berusia 40 Tahun dan Sudah Miliki 2 Anak Remaja, Inilah Potret Duta Sheila On 7 dari Masa ke Masa, Awet Muda dan Semakin Tampan, Penampilannya Bikin Tercengang!

"Kepada semua untuk mentaati anjuran, karena bila anda pulang kampung, belum bisa masuk ke Jakarta kembali dalam waktu singkat.

Kita sedang menyusun regulasinya," ucap dia. Sebelumnya, pemerintah melarang warga untuk pulang kampung selama pandemi Covid-19.

Hal itu dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19. (*)